Online Talk Show - Start-up Financial Health Check

Pandemi Covid-19 menyebar secara global & mengubah banyak aspek kehidupan kita. Berbagai sektor industri mengalami penurunan, demikian pula dunia start-up. Perindustrian Cina mengalami penurunan hingga 20,5% (Year on Year) mengakibatkan perjanjian VC menurun hingga 57% sejak berawalnya krisis. Apabila penurunan ini terjadi secara global, diperkirakan investasi start-up sebanyak $28 milyar akan ‘menghilang’ pada tahun 2020 (WEF, 2020).  Bagi bisnis baru seperti start-up, peluang-peluang usaha baru bermunculan di masa krisis, namun ketidakpastian selama pandemi ini memunculkan keprihatinan mengenai penggunaan modal usaha. Bisnis perlu memilah strategi pengembangan perusahaan, terutama berkaitan dengan pengelolaan alur keuangan. Bagaimana start-up dapat memastikan pengelolaan keuangannya di tengah krisis seperti sekarang ini? Bagaimana pemanfaatan modal untuk kebutuhan riset & teknologi? Bagaimana dengan upaya promosi bagi start-up sebagai bisnis baru yang perlu melakukan promosi agar dikenal masyarakat? Bagaimana dengan perencanaan SDM sehubungan dengan efektivitas kinerja perusahaan? Bagaimana start-up sebagai bisnis dapat bertahan meski modal terbatas? Bagaimana dengan potensi start-up Indonesia di masa mendatang? Ikuti pembahasan lengkapnya bersama

Pembicara:

 
    • Dr. M. Eddi Danusaputro, S.E., M.B.A. (Chief Executive Officer, PT Mandiri Capital Indonesia)
 
  • Gatot Soepriyanto, S.E., Ak., M.Buss (Acc)., Ph.D. (Dean of Faculty of Economics & Communications, BINUS University)
 

Moderator:

 

Yen Sun, S.E., Ak., M. Buss (Head of Finance Program, Faculty of Economics, BINUS University)

 

Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut, dapat menghubungi kami di email greatnusa@binus.edu.

Sampai ketemu di online talk show ya!