Masuk menjadi “the World Top 301th–500th in 2020 QS Graduate Employability Rankings”,
Wujud Komitmen BINUS UNIVERSITY bagi Nusantara.

Jakarta, 19 September 2019 – Lembaga pemeringkat perguruan tinggi dunia Quacquarelli Symonds (QS) merilis Graduate Employability Ranking 2020 berdasarkan hasil pemeringkatan yang dilakukan terhadap lebih dari 758 institusi pendidikan dari seluruh dunia. Pada tahun ini BINUS UNIVERSITY pertama kalinya berhasil menduduki peringkat 301-500 QS World Graduate Employability Ranking 2020 serta juga menjadi salah satu dari 6 perguruan tinggi di Indonesia yang masuk dalam pemeringkatan ini.

Penilaian ini didasarkan dalam 6 indikator, yaitu;

• Employer Reputation (30%) – Mengukur kualitas lulusan dari sisi pengguna tenaga kerja.

• Alumni Outcomes (25%) – Mengukur Kualitas alumni dalam hal inovasi, kreativitas, kewirausahaan, kesuksesan, kontribusi bagi masyarakat.

• Partnership with Employers per Faculty (25%) – Menggunakan dua pengukuran, yaitu (1) menggunakan Elsevier’s Scopus yang mengukur keberhasilan kerjasama dengan perusahaan global yang menghasilkan riset yang transformatif dan berkualitas dan (2) menggunakan kerjasama dalam hal kesempatan/penempatan kerja dan telah divalidasi oleh tim riset QS.

• Employer-Student Connections (10%) – Mengukur jumlah perusahaan pemberi kerja yang secara aktif hadir dalam kegiatan-kegiatan kampus dengan cara mengadakan kegiatan yang memberi kesempatan serta peluang positif bagi mahasiswa.

• Graduate Employment Rate (10%) – Mengukur proporsi lulusan yang mendapatkan pekerjaan penuh ataupun paruh waktu dalam waktu 12 bulan setelah lulus.

“Syukur dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan pemerintah, masyarakat, khususnya partner industry, serta kerja keras para BINUSIAN sehingga BINUS UNIVERSITY dapat terus menghasilkan lulusan terbaik yang dapat berkontibusi positif bagi nusantara” – ujar Prof. Dr.Ir.Harjanto Prabowo, MM, Rektor BINUS UNIVERSITY.

Sumber : https://www.topuniversities.com/university-rankings/employability-rankings/2020