Bisnis Laris Manis, Ini Pengalaman Monica Liongna Selama Program Track Entrepreneurship
Persaingan di dunia kerja yang makin ketat mendorong BINUS UNIVERSITY menggagas Enrichment Program. Program ini bertujuan untuk membekali BINUSIAN dengan kemampuan dan pengalaman untuk bersaing di era global. Enrichment Program dapat diikuti oleh BINUSIAN mulai dari semester lima hingga tujuh.
Tersedia lima jalur Enrichment Program, yakni Business Start-Up (merintis bisnis), pengabdian sosial, penelitian, studi ke luar negeri, dan magang di perusahaan. Sebagai BINUSIAN, kamu bebas menentukan satu dari lima jalur tersebut. Monica Liongna, salah satu mahasiswi BINUS@Alam Sutera mantap memilih jalur Business Start-Up sebagai fokusnya. Bagaimana kisahnya?
Motivasi Monica Liongna Mengikuti Enrichment Program Track Entrepreneurship
BINUSIAN jurusan International Business Management ini mengaku termotivasi mengikuti Enrichment Program Track Entrepreneurship untuk melatih mental menjadi seorang entrepreneur. Melalui program ini, wawasan Monica lebih terbuka untuk memahami bahwa dunia bisnis sangat luas dan terdiri dari banyak jenis. Program Business Start-Up juga membantu Monica membuka lapangan kerja yang secara tidak langsung mengurangi angka pengangguran.
Proses Membangun Bisnis Ala Monica dan Kendala yang Dihadapi
Untuk memulai bisnisnya, Monica membangun ide terlebih dahulu kemudian dilanjut dengan riset pasar supaya memahami apa yang konsumen inginkan dan penyusunan rencana bisnis. Meskipun persaingan dunia bisnis sangat, Monica yakin bahwa dengan kejujuran mengenai kualitas produk yang dijual, ia akan mendapatkan tempat di hati para konsumennya.
Tak berbeda dengan pebisnis lain, Monica juga mengalami kendala selama menjalankan usaha. Faktor internal yang kerap menghambat adalah rasa mudah bosan dan kurangnya kesabaran saat memikirkan konsep bisnis selanjutnya. Kekesalan driver ojek online lantaran lamanya waktu tunggu akibat membludaknya order menjadi kendala eksternal yang dirasakan Monica. Selain itu, sempitnya ruang gerak untuk perluasan pasar dan modal besar untuk pemasaran digital disebut Monica sebagai tantangan berat yang harus dilaluinya selama Enrichment Program Track Entrepreneurship.
Ini yang Menginspirasi Monica Ketika Sedang Berada di Titik Terendah
Layaknya roda berputar, Monica juga pernah berada di titik terendah. Bahkan, semangat untuk memajukan bisnisnya sempat menurun. Tak ingin berlarut, Monica mencoba mencurahkan keluh kesahnya ke orang terdekat. Monica juga melakukan perbincangan dengan orang-orang di sekitar lingkungan tempat bisnis yang sedang berjuang mengembangkan bisnis maupun rekan profesional. Melalui sesi obrolan tersebut, Monica mendapatkan pencerahan, ilmu baru, sekaligus membuka inspirasi untuk rencana ke depannya.
Pengalaman Berkesan Selama Mengikuti Track Entrepreneurship
Selama Track Entrepreneurship Monica mengaku sama sekali belum pernah memasak menu yang ditawarkan. Namun, ia tak menyangka bahwa konsumen yang telah mencoba menu tersebut memberikan feedback positif. Bahkan, total penjualan selama satu bulan pertama menembus ratusan bowl. Baginya, hal ini merupakan pencapaian yang baik di awal bisnis.
Tak hanya itu saja, Monica juga bertemu dengan banyak orang yang berwawasan luas serta memiliki tekad kuat untuk terus tumbuh menjadi pebisnis hebat dan mau berjuang menaklukkan berbagai kendala, dan berani mengambil risiko. Hal ini secara tidak langsung berdampak pada cara pikir Monica yang diakuinya makin luas. Program Track Entrepreneurship juga melatih Monica bertanggung jawab untuk mengelola bisnis dari keuangan, operasional, hingga penjualan produk.
Harapan Monica Untuk Bisnis dan Track Entrepreneurship BINUS UNIVERSITY
Monica berharap agar bisnisnya terus berkembang sehingga dapat membuka lapangan kerja dan memajukan kuliner Indonesia. Ia juga berharap agar sistem Track Entrepreneurship lebih baik dan BINUS UNIVERSITY memberikan dukungan lebih dengan melakukan kunjungan atau membantu mempromosikan track entre via Instagram atau media sosial lainnya. Bagi BINUSIAN yang ingin masuk jalur Entrepreneurship, Monica berpesan untuk terus berjuang, jangan pernah takut gagal, dan terus mencoba. Jangan mudah mengeluh karena kamu bisa belajar banyak dari tantangan dan kesulitan yang ada selama prosesnya.