Sepertinya, pencinta alam sangat identik dengan aktivitas naik gunung, ya? Namun, tahukah kamu kalau sebutan pencinta alam itu sudah ada sejak tahun 1912 silam? Saat itu, Belanda mengenalkannya dengan nama Vereniging Tot Natuur Rescheming. Sebenarnya, tujuan dari adanya pencinta alam pada masa itu adalah sebagai salah satu upaya untuk melestarikan alam. 

Lalu, sekitar tahun 1937, Belanda pada akhirnya mulai menunjukkan partisipasinya dengan membentuk Bescherming Afdeling Van T Land Plantentuin. Inilah kemudian yang menjadi asal mula adanya aktivitas pencinta alam di Indonesia. Namun, sebutan pencinta alam di Indonesia ternyata dipopulerkan oleh Soe Hok Gie yang merupakan salah satu pendiri dari Mahasiswa Pencinta Alam (Mapala) Universitas Indonesia tahun 1964 silam. 

Berdasarkan tulisannya dalam sebuah artikel yang bertajuk Menaklukkan Gunung Slamet, Gie menyebutkan bahwa orang-orang yang menyukai aktivitas di luar ruangan biasanya mempunyai kemampuan sikap, fisik, dan intelegensi yang bagus. Sayangnya, makin bergesernya zaman, kini pencinta alam justru identik dengan hal-hal yang tidak menyenangkan, misalnya kegiatan yang membahayakan dan erat dengan unsur senioritas.

Pencinta Alam
Sumber : ilmupedia

 

Aktivitas Pencinta Alam Tak Hanya Naik Gunung

Sebagian besar orang menilai bahwa mereka yang tergabung dalam kelompok pencinta alam hanya melakukan aktivitas berupa mendaki gunung. Tidak salah, karena wilayah Indonesia yang memang memiliki banyak gunung megah yang menunggu untuk disambangi. Namun, kini mendaki gunung bisa dilakukan oleh siapa saja, tak melulu harus berasal dari kelompok pencinta alam. 

Nah, ternyata tak hanya mendaki gunung, masih ada banyak aktivitas lain yang dilakukan kelompok ini, di antaranya:

  • Menyusuri Gua

Menyusuri gua atau caving ternyata mampu memberikan pengalaman seru tersendiri. Pasalnya, menyusuri gua bisa jadi salah satu cara berolahraga sembari menikmati indahnya alam. Meski begitu, aktivitas ini sebaiknya tidak kamu lakukan tanpa adanya pengawasan dari orang yang sudah berpengalaman, ya! Tentunya untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan selama di dalam gua.

  • Arung Jeram

Rafting atau arung jeram memang dulunya identik dengan pencinta alam. Namun, kini olahraga air satu ini sudah bisa dilakukan oleh siapa saja. Bahkan, sekarang kamu bisa mendapati banyak sekali destinasi wisata yang menawarkan arung jeram dalam paket wisata. Memang, aktivitas yang menawarkan edukasi, rekreasi, petualangan, dan olahraga ini sangat seru dan memacu adrenalin. 

  • Relawan Bencana Alam

Ternyata, pencinta alam tak hanya melakukan aktivitas alam yang menyenangkan. Kelompok ini juga turut berpartisipasi menjadi relawan bencana alam, lho. Sebut saja saat kejadian banjir, kecelakaan di gunung, atau gunung meletus. Tak heran, kegiatan mereka yang didominasi oleh jelajah alam membuat mereka lebih dekat dengan alam. Terlebih dengan fisik mereka yang bisa dikatakan telah ditempa dengan baik.

  • Menyelam

Alam tak hanya indah pada bagian daratan, bawah laut pun punya rahasia dan kecantikannya sendiri. Memang, diperlukan latihan khusus jika kamu ingin bebas menyelam. Ada baiknya kamu tetap didampingi oleh instruktur profesional dan berpengalaman supaya aktivitas menyelam yang kamu lakukan tetap menyenangkan dan bebas dari hal yang membahayakan.

  • Menyusuri Pantai

Lalu, ada pula kegiatan menyusuri pantai. Tidak sekadar berjalan-jalan di tepian pantai, aktivitas satu ini juga punya tujuan, lho, yaitu guna mengamati separah apa tingkat abrasi yang terjadi pada pantai atau mengamati berbagai ekosistem pantai, termasuk flora dan fauna di sekitarnya. Sudah pasti sangat seru karena kamu bisa mendapatkan banyak cerita dan pengalaman seru yang sudah pasti tidak bisa tergantikan. 

Ternyata, seru-seru banget ya, aktivitas yang dilakukan oleh anak-anak pencinta alam! Kamu juga ingin merasakannya? Jangan ragu untuk langsung bergabung dengan kelompok pencinta alam BINUS UNIVERSITY, Swaranapala. Sebagai satu-satunya organisasi pencinta alam yang dimiliki BINUS UNIVERSITY, Swaranapala menawarkan berbagai aktivitas seru, menyenangkan, memacu adrenalin dan pastinya membuat kamu mengenal dan memahami alam dengan cara yang berbeda. Yuk, gabung menjadi keluarga besar Swaranapala BINUS UNIVERSITY!