Era ekonomi global yang makin terbuka membuat persaingan bisnis menjadi makin ketat. Tidak hanya memerlukan sumber daya yang sifatnya material, perusahaan-perusahaan memerlukan sumber daya manusia yang siap kerja untuk berbagai posisi. Salah satu lulusan yang banyak dicari adalah mereka yang menempuh pendidikan jurusan Information System and Accounting di BINUS UNIVERSITY.

Information System and Accounting merupakan double degree yang ditawarkan oleh BINUS UNIVERSITY untuk kamu yang ingin bersaing di pasar global. Menggabungkan antara program Accounting dengan Information System, program ini akan membuat kamu siap menempati berbagai posisi yang dicari perusahaan di dalam dan luar negeri. Apa saja?

Binus University

Akuntan

Bagi sebuah perusahaan, ilmu mengenai metode dan prosedur akuntansi serta audit sangat penting untuk membantu perusahaan dalam memilih atau membuat software dan sistem pendukungnya. Makin meningkatnya peran komputer dalam sistem bisnis modern membuat akuntan yang memiliki pendidikan dasar tentang sistem informasi dianggap lebih menguntungkan untuk dipekerjakan.

Tenaga akuntan juga dapat menggunakan data dalam Sistem Informasi Akuntansi (SIA) milik perusahaan untuk bisa menjalankan fungsi tugasnya. Job desk yang perlu kamu tangani di posisi ini antara lain adalah menyiapkan dan menganalisis anggaran serta laporan keuangan hingga menyiapkan SPT.

System Auditor

System auditor bekerja pada bagian teknis dalam SIA. Jika kamu mendapatkan posisi ini, kamu bertugas untuk melihat kontrol, pemrosesan data, keamanan, integritas data, operasi umum, pemeliharaan, dan aspek lain dari semua jenis sistem informasi yang digunakan dalam bisnis. Di samping menilai integritas sistem, kamu juga bertugas untuk membantu merancang yang baru.

Konsultan

Konsultan memiliki fungsi dan tugas yang sangat luas. Konsultan memiliki tugas yang berbeda tergantung dalam industri mereka ditempatkan. Tenaga konsultan yang punya latar belakang SIA biasanya akan ditugaskan untuk melihat apakah ada bagian yang tidak efisien dalam sistem kemudian merancang solusi untuk memperbaikinya. Karena tugasnya tidak secara langsung berhubungan dengan penggunaan sistem sehari-hari, mereka akan lebih mudah memberikan sudut pandang baru tentang kelebihan dan kelemahan sistem yang ada.

Upper Management

Pengetahuan terkait dengan sistem informasi akuntansi sangat penting dalam menghasilkan data yang diperlukan oleh eksekutif perusahaan untuk membuat keputusan fiskal terbaik untuk bisnis mereka. Seorang chief financial officer (CFO), yang tahu bagaimana cara memaksimalkan efektivitas output Sistem Informasi Akuntansi, akan memiliki semua informasi keuangan yang dibutuhkan dengan mudah.

Dalam bursa karier yang kompetitif saat ini, memiliki latar belakang di bidang Sistem Informasi Akuntansi dalam bentuk sertifikat adalah kelebihan yang akan membantu kerja calon CFO, manajer akuntansi, atau akuntan manajemen bersertifikat. Sertifikasi ini akan menjadi informasi bagi manajemen bahwa calon kandidat mereka memiliki ketertarikan terhadap aplikasi teknologi di lapangan.

Junior IT Internal Editor

Auditor internal junior bertanggung jawab untuk meninjau dan mengevaluasi operasi organisasi, menilai efektivitas dan pengendalian internal manajemen. Uraian tugasnya mencakup pelaporan pada direktur dan membantu tugas mereka dalam pengerjaan proyek khusus yang mungkin memerlukan kemampuan khusus di bidang teknologi informasi.

Kamu mungkin juga akan dilibatkan dalam proses pelatihan dan pengawasan pekerja magang di bidang yang sama.

Budget Analyst

Budget analyst bertugas menyiapkan laporan anggaran dan memantau pengeluaran sebuah perusahaan. Seorang analis anggaran akan membantu perusahaan publik maupun swasta untuk merencanakan keuangan mereka dengan baik. Dengan memanfaatkan skill di bidang teknologi informasi yang dimiliki, mereka biasanya menggunakan komputer atau perangkat lunak untuk melakukan tugas mereka.

Selain beberapa profesi di atas, lulusan Information System and Accounting masih memiliki banyak peluang baik di entry level, mid-level, hingga high level. Dapatkan posisi yang kamu inginkan dengan mengambil jurusan Information System and Accounting di BINUS UNIVERSITY!