Prodi Psikologi BINUS UNIVERSITY: Meraih Peluang dan Menjawab Tantangan Psikologi di Era Industri 4.0
Jakarta, 25 Agustus 2020 – Menyongsong Era Revolusi Industri Keempat atau Industri 4.0, terdapat banyak hal yang harus disiapkan oleh generasi muda. Perubahan yang terus menerus dan cenderung disruptif, mengharuskan para generasi muda memiliki mental yang kuat dan adaptif, sekaligus lebih memperhatikan kesehatan mentalnya. Pada era digital saat ini, akses terhadap berbagai jenis informasi semakin mudah didapat, termasuk informasi mengenai kesehatan mental. Jika di era sebelumnya kesehatan mental merupakan hal yang dianggap tidak sepenting kesehatan fisik, saat ini pandangan tersebut mulai bergeser dan telah timbul awareness atau kesadaran baru. Dalam menghadapi era digital dalam Industri 4.0 dan juga memenuhi kebutuhan dalam industri kesehatan psikologi, dibutuhkan bekal ilmu pengetahuan dan keterampilan yang sesuai dengan era modern bagi para calon psikolog.
Memahami pentingnya hal-hal tersebut, BINUS UNIVERSITY siap hadir memenuhi kebutuhan industri kesehatan psikologi melalui program studi (prodi) Psikologi. Prodi yang merupakan bagian dari Faculty of Humanities BINUS UNIVERSITY ini tersedia di Kampus @Kemanggisan dan kampus @Bekasi. Prodi Psikologi BINUS UNIVERSITY berfokus Psikologi Intervensi dan Kerekayasaan, dimana BINUSIAN akan dibekali berbagai prinsip Psikologi dan penerapannya agar mampu berkontribusi terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat di era modern ini. BINUSIAN akan dibekali dengan pemahaman mengenai prinsip-prinsip dasar Psikologi, seperti Psikologi Perkembangan, Psikologi Kepribadian, maupun Psikologi Sosial, serta penerapan prinsip-prinsip Psikologi dalam area pendidikan, organisasi/industri, maupun komunitas.
Mata kuliah prodi Psikologi BINUS UNIVERSITY telah disesuaikan dengan kebutuhan industri terkini sekaligus membekali BINUSIAN dengan pendidikan karakter, bahasa, dan entrepreneurship. Beberapa contoh mata kuliah yang ditawarkan antara lain Introduction to Psychology, Theories of Developmental Psychology, Learning and Cognitive Psychology, Social Psychology, Industrial and Organizational Psychology, Psychometrics, Introduction to Psychodiagnostics, Clinical Psychology, Counseling Psychology, Character Building Pancasila, Kewarganegaraan, serta Agama, English, Entrepreneurship, serta masih banyak lagi. Prodi Psikologi juga menghadirkan tiga peminatan yaitu Educational Psychology, Community Psychology, dan Industrial & Organizational Psychology. Pembalajaran turut didukung dengan fasilitas Psychology Laboratory serta Psychological Services Center.
Setelah mengikuti pembelajaran BINUSIAN akan mengikuti Enrichment Program dimana BINUSIAN berkesempatan untuk memperkaya wawasan dan menambah pengalaman dalam bekerja langsung di lapangan, baik itu di perusahaan, komunitas, maupun dalam menjadi entrepreneur di bidang psikologi. Prospek karier yang dapat ditempuh oleh BINUSIAN setelah lulus dari prodi Psikologi BINUS UNIVERSITY antara lain Profesional di area Sumber Daya Manusia, Pendidikan, atau Komunitas, Konsultan, Penulis/Content creator/Influencer, Konselor, Peneliti Tingkat Dasar, Asisten Psikolog, dan Entrepreneur. Setelah bergabung dalam industri, BINUSIAN lulusan prodi Psikologi diharapkan mampu mempratekkan ilmunya sebaik mungkin, mampu beradaptasi dengan kemajuan teknologi, serta berkontribusi membina dan memberdayakan komunitas, bangsa, negara, serta masyarakat dunia.
Comments :