MEDIA AWARD
Innovation BINUS UNIVERSITY mendapatkan penghargaan Silver Winner pada ajang Indonesia Inhouse Magazine Awards (InMA) 2015 yang bertempat di Batam padaSabtu 7 Februari 2015. Innovation Vol.5 dengan tema “International Youth Day 2014: Youth and Mental Health” ini berhasil menarik perhatian para dewan juri.
Untuk ketiga kalinya BULETiN BINUS UNIVERSITY membuktikandirisebagai media internal terbaik. Dalam penghargaan Indonesia Inhouse Magazine Awards (InMA) 2014, BULETiN meraih penghargaan Gold Winner kategori The Best of University Inhouse Magazine (InMA) 2014. Sedangkan Innovation meraih penghargaan Silver Winner kategori The Best of University Inhouse Magazine (InMA) 2014.
Majalah internal Perguruan Tinggi terbaik diberikan kepada BULETiN edisi 76-77/November-Desember 2013 dengan cover bertajuk “MOU Signing” yang memenangkan Gold Winner, sedangkan Silver Winner dimenangkan oleh INNOVATION edisi Oktober-November 2013 dengan cover bertajuk “Welcoming Days”. Penghargaan ini berlangsung di Ballroom Hotel Santika diberikan pada saat Malam Anugerah Indonesia Inhouse Magazine Awards (InMA) 2014 bersamaan dengan rangkaian peringatan Hari Pers Nasional 2014 dengan Bengkulu sebagai tuan rumah, pada 8 Februari 2014.
Untuk kedua kalinya BULETiN BINUS UNIVERSITY membuktikan diri sebagai media internal terbaik. Dalam penghargaan Indonesia Inhouse Magazine Awards (InMA) 2013, BULETiN meraih dua penghargaan sekaligus yakni Gold Winner dan Silver Winner kategori The Best of University Inhouse Magazine (InMA) 2013.
Adalah BULETiN edisi 63-64/Mei-Juni/2012 yang mendapatkan Gold Winner bersama Pewarta Dinamika (Universitas Negeri Yogyakarta) dan Kabar UGM (Universitas Gadjah Mada). Sedangkan Silver Winner untuk edisi 69-70/November-December/2012 bersama Identitas (Universitas Hassanudin) dan Kabar UGM. Sementara itu LSPRisme dari London School of Public Relation meraih Bronze Winner.
Penghargaan diberikan bersamaan dengan rangkaian peringatan Hari Pers Nasional di Hotel Aryaduta, Manado, Sulawesi Utara, Jumat 8 Februari 2013.
Comments :