Edward Hartanto Enrico Abadi, BINUSIAN 2024

Jakarta, 9 Mei 2023 – Edward Hartanto Enrico Abadi, BINUSIAN 2024 Business Information Technology BINUS @Bekasi berhasil menempati Terbaik kedua dari Top 5 Kategori Perguruan Tinggi Akademik dalam Pilmapres Wilayah III Jakarta Tahun 2023. Acara ini diadakan pada hari Selasa, 9 Mei 2023 di Universitas Prasetya Mulya Kampus Cilandak.

Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (PILMAPRES) merupakan ajang talenta dan kompetisi mahasiswa yang berada di bawah naungan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi. Kegiatan ini bertujuan untuk mengapresiasi insan Pendidikan tinggi terbaik untuk menjadi agen perubahan untuk membangun Indonesia menjadi lebih baik. Pesertanya terdiri dari mahasiswa Perguruan Tinggi Akademik dan Perguruan Tinggi Vokasi.

Penyelenggaraan pemilihan mahasiswa berprestasi dimulai dengan seleksi tingkat perguruan tinggi.  Selanjutnya adalah seleksi tingkat wilayah, Sebanyak 20 finalis berhasil lolos desk evaluation yang terdiri dari 12 orang dari Perguruan Tinggi Akademik dan 8 orang dari Perguruan Tinggi Vokasi. Seluruh finalis selanjutnya mengikuti tahap seleksi akhir wilayah meliputi penilaian capaian unggulan, gagasan kreatif, dan kemampuan bahasa inggris.

Pilmapres menjadi salah satu Indikator Kinerja Utama LLDikti nomor 3 yaitu mahasiswa yang berkegiatan di luar kampus atau berprestasi tingkat nasional. Maka dalam sambutannya, Kepala LLDikti Wilayah III, Dr. Ir. Paristiyanti Nurwardani, M.P menuturkan “Mahasiswa sebagai calon pemimpin Indonesia tidak hanya memiliki keterampilan dan pengetahuan, melainkan hard skills dan softskills. Hal ini sejalan dengan Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang digagas oleh Mendikbudristek Nadiem Makarim, jadi mahasiswa tidak hanya unggul dalam akademik saja, tapi menjadi individu yang kreatif, inovatif, berdaya saing, dan berkarakter.”

Setelah mengikuti rangkaian kegiatan dan seleksi tingkat wilayah, para peserta akan diberikan pembekalan lebih lanjut dalam mengaktualisasikan diri. Hal ini dilakukan agar peserta dapat mengasah kemampuannya jauh lebih baik. Bahkan, Pilmapres ini merupakan ajang untuk bertemu dengan mahasiswa berprestasi lainnya dari berbagai Perguruan Tinggi, baik negeri maupun swasta secara kompetitif yang sehat.

Edward telah menorehkan banyak prestasi, seperti 1st winner Arkavidia

Para juri yang terdiri dari enam pakar di bidangnya akan menilai para peserta. Mereka adalah Prof. Teddy Mantoro dari Universitas Sampoerna, Prof. Dr. Suswandari M. Pd dari Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka, Dr. Wahyu Hariadji dari Universitas BINA NUSANTARA, Dr. Tipri Rose Kartika, S.E., M.M. dari Politeknik Negeri Media Kreatif Jakarta, Dr.rer.pol.Ied Veda R Sitepu dari Universitas Kristen Indonesia, dan Dora Angelina Aruan, S.Pd., M.Hum. dari Unika Atma Jaya.

Selama 2 tahun terakhir, Edward telah menorehkan banyak prestasi, seperti 1st winner Arkavidia – UX Design Competition, Gold Medalist of Gemastik XV, 1st winner Studentsxceos International Summit Business Case Competition, 1st winner of Paragon Business Case Challenge, Indonesia Peer Leaders, dan banyak prestasi lainnya.

Yang menarik, inovasi kreatif yang Edward sampaikan dalam Pilmapres ini dia dapatkan terinspirasi dari salah satu film. Dia ingin menggunakan teknologi yang dapat membantu orang dengan disabilitas, karenanya dia menciptakan Tanjak, yang membantu orang dengan disabilitas dapat menaiki kereta secara mandiri, tanpa dibantu petugas. Inovasi ini berupa aplikasi dan produk.

Ditemui dalam acara Penganugerahan, Edward menyampaikan syukur atas prestasi yang diperoleh. “Senang sekali dan bersyukur dapat terpilih menjadi terbaik kedua setelah melewati tiga kali penjurian. Yang pertama Capaian Unggulan, kedua adalah Bahasa Inggris, dan ketiga adalah Gagasan Kreatif,” ujarnya.

Sumber:

Humas LLDikti Wilayah III