Menurut Dr. Widodo, salah satu BINUSIAN ternama di Indonesia, masa depan negara kita cenderung berkembang ke berbagai aplikasi pintar seperti game baik yang berbasis mobile ataupun PC. Pernyataan ini tentu bukan tanpa alasan. Selama beberapa tahun ke belakang saja, kita bisa melihat betapa tertariknya masyarakat negara ini, terutama anak muda, terhadap dunia game online.

Hal inilah yang menjadi dasar BINUS UNIVERSITY membuka jurusan Game Application dan Technology. Tidak hanya itu, jurusan ini juga tergolong unik di Indonesia karena hanya ada tujuh universitas negeri dan swasta yang menyelenggarakannya, termasuk BINUS UNIVERSITY.

Game Application and Technology
Sumber : Binus

Jadi bisa dibayangkan bukan betapa besar prospek lulusan jurusan ini untuk mendapatkan pekerjaan? Selain itu, ada beberapa hal lain yang bisa menjadi bahan pertimbangan mengapa kita harus masuk jurusan Game Application and Technology, yaitu:

1. Jurusan Menyenangkan Bagi Para Gamer

Di era globalisasi ini, sudah bukan waktunya lagi kita menjadi konsumen. Jika selama ini kamu hobi bermain game, mengapa tidak mencoba untuk terjun total dan membuat game yang sesuai dengan keinginanmu? Jurusan Game Application and Technology merupakan pilihan tepat bagi para gamer yang ingin berkuliah sesuai dengan passion.

Tidak hanya mengenal seluk beluk dunia game, kita akan belajar segala hal yang berkaitan mulai dari tingkat dasar hingga advance di jurusan ini. Jadi, bukan tidak mungkin saat lulus nanti, kamu tidak hanya bisa menjadi gamer profesional tetapi juga otak di balik pembuatan permainan online populer.

2. Sistem Pembelajaran Bersifat Praktikal

Di jurusan ini, kamu tidak hanya dijejali teori tetapi juga bebas berekspresi melalui berbagai kegiatan praktikal. Jadi begitu lulus nanti, mahasiswa Game Application and Technology benar-benar bisa menciptakan sebuah permainan yang bisa diterima oleh banyak orang.

Bagi yang mudah bosan pada hal-hal bersifat teori dan hafalan, jurusan ini merupakan pilihan tepat. Karena begitu mempelajari sesuatu, kamu akan langsung mempraktikkan apa yang diajarkan dan melihat hasilnya. Dari pengalaman tersebut, secara tidak langsung mahasiswa akan terlatih untuk menjadi individu yang produktif, kreatif, serta inovatif.

3. Peluang Masuk Besar

Seperti yang sudah disebutkan di atas, hanya ada beberapa universitas yang menyelenggarakan jurusan Game Application and Technology. Jurusan ini juga termasuk asing di kalangan orang tua. Jadi jika bicara peluang masuk, kamu bisa dengan mudah apply jurusan ini dan tidak perlu capek-capek bersaing dengan banyak orang.

Namun, soal masa depan, kamu tidak perlu khawatir. Karena lulusan jurusan ini tidak sebanyak jurusan lain sementara industri game dunia makin besar, peluang untuk mendapat pekerjaan bagi lulusan Game Application and Technology akan makin besar pula.

4. Prospek Kerja Menjanjikan

Selain memiliki kesempatan besar untuk mendapat pekerjaan, prospek karier lulusan Game Application and Technology cukup menjanjikan. Sarjana jurusan ini akan sangat dibutuhkan di perusahaan manufaktur game dalam dan luar negeri. Peluang karier mereka pun cukup beragam.

Lulusan jurusan ini tidak hanya meranjang game tetapi juga bisa menempati posisi Game Designer, Game Developer, Animator, Enterpreneur, hingga Game Tester. Soal gaji, kamu tidak perlu khawatir. Industri game dunia berkembang cukup pesat dan hal ini membuat semua entitas yang terlibat dibayar cukup mahal.

5. Peluang untuk Bekerja di Luar Negeri

Diakui atau tidak, industri game menjanjikan kebanyakan berasal dari luar negeri seperti Jepang, Korea Selatan, dan Amerika Serikat. Jika memilih jurusan Game Application and Technology, bukan tidak mungkin kamu memiliki kesempatan berkarier di negara orang.

Tidak hanya sukses dalam hal karier, kamu juga memiliki kesempatan untuk menjadi game developer terkenal. Nama kamu akan tertera di berbagai permainan online favorit dan menjadi orang yang dikenal di kalangan gamer

Jadi, tertarik untuk masuk ke jurusan Game Application and Technology BINUS UNIVERSITY? Semoga ulasan di atas bermanfaat dan bisa menjadi motivasi ya. Salam sukses!