Tingginya tingkat persaingan di lingkungan kerja menuntut mahasiswa memiliki kompetensi lebih bahkan sebelum lulus. BINUS UNIVERSITY menawarkan program khusus untuk meningkatkan kualitas lulusannya, salah satunya adalah track internship. Program magang ini menawarkan berbagai manfaat sekaligus membedakan kualitas universitas ini dengan lembaga lainnya.

Tertarik? Ketahui dulu seluk-beluk program magang ini beserta manfaatnya sebelum mendaftar.

Apa Itu Track Internship?

Binus University

Track internship merupakan bagian dari Program Pengayaan BINUS UNIVERSITY, disebut juga dengan Program (2+1) + 1. Dalam program ini, mahasiswa bisa mendapat kesempatan magang di sebuah perusahaan yang bekerja sama dengan kampus. Sepintas hal ini tidak berbeda dari program magang universitas lain, namun dengan satu keistimewaan.

Track internship menawarkan kesempatan magang di perusahaan yang bidang usaha atau divisinya sesuai dengan program studi mahasiswa. Pekerjaan yang dilakukan disesuaikan dengan kurikulum resmi kampus. Setelah lulus, mahasiswa tersebut mendapat kesempatan untuk bekerja di perusahaan yang sama, namun sebagai karyawan resmi.

Syaratnya? Selain lulus proses wawancara dan memenuhi standar 32 SKS, mahasiswa juga harus menunjukkan kinerja dan soft skills seperti tanggung jawab, komunikasi profesional, kerja sama tim, antusiasme, dan semangat untuk belajar. Jika perusahaan dan kampus menganggap mahasiswa tersebut potensial, mahasiswa berkesempatan kembali ke perusahaan tersebut.

Manfaat Track Internship

Apa manfaatnya mengikuti program BINUS UNIVERSITY yang satu ini? Berikut beberapa yang bisa kamu peroleh:

  • Menerapkan Ilmu secara Nyata

Kamu mungkin mendapat banyak pelajaran dan wawasan di kampus, namun bagaimana menerapkannya secara nyata di lingkungan kerja? Program magang membuatmu menerapkan semua ilmu yang kamu dapat di tempat kerja. Akan tetapi, karena statusmu masih sebagai mahasiswa magang, taruhannya lebih kecil karena kamu masih belajar. Hal ini tentu lebih baik daripada langsung masuk ke dunia kerja tanpa pengalaman.

  • Membuka Banyak Koneksi

Koneksi adalah salah satu unsur penting dalam membangun karier profesional. Ketika memasuki perusahaan sebagai mahasiswa magang, kamu bisa bertemu dengan kaum profesional yang bisa menjadi mentor dan bahkan koneksi. Hal ini penting saat kamu lulus dan membidik lapangan kerja dengan banyak persaingan.

  • Melatih Kemampuan Berkomunikasi

Kemampuan berkomunikasi sangat penting dalam berbagai bidang, mulai dari komunikasi profesional dengan atasan dan sesama karyawan hingga komunikasi dengan klien atau pelanggan. Kamu bisa mengasah keahlian ini secara langsung lewat pengalaman magang dan memperhatikan bagaimana para staf serta kaum profesional berinteraksi dalam situasi penting.

  • Belajar Memecahkan Masalah Secara Langsung

Pemecahan masalah (problem solving) bisa kamu pelajari di kelas, namun penerapannya membutuhkan praktik langsung. Magang membuatmu menghadapi masalah nyata di tempat kerja, di mana kamu dituntut untuk mengatasinya secara langsung. Selain belajar memecahkan masalah, kamu bisa menggunakan kesempatan ini untuk bertanya dan meminta bantuan, seperti saat belajar di kelas.

  • Belajar Membaca Tren Industri

BINUS UNIVERSITY membanggakan diri sebagai kampus yang selalu mengikuti tren bisnis terbaru. Ketika ikut magang, kamu bisa langsung melihat tren bisnis atau teknologi yang diterapkan perusahaan tempatmu bekerja. Tren ini tidak hanya bermanfaat, namun juga praktis karena kamu melihatnya dimanfaatkan secara langsung dalam dunia kerja.

  • Berkesempatan Berkarier di Perusahaan Unggulan

Jika kamu bermimpi berkarier di perusahaan top atau unggulan, program ini bisa menjadi batu loncatanmu. BINUS UNIVERSITY bekerja sama dengan berbagai perusahaan ternama dari berbagai bidang, mulai dari manufaktur dan elektronik hingga teknologi dan food and beverages. Jika berhasil mendapat kesempatan magang di salah satu perusahaan ini, kamu bisa menggunakan catatan prestasi magangmu untuk melamar pekerjaan setelah lulus.

Track Internship hanyalah satu dari berbagai program pengayaan yang ditawarkan BINUS UNIVERSITY. Akan tetapi, kamu akan mendapatkan segudang manfaat bahkan sebelum lulus. Jadikan program magang sebagai salah satu cara meningkatkan daya saing dan kompetensimu ketika lulus.