Dunia telah memasuki era digital yang sarat teknologi canggih. Perkembangan digital pun berjalan masif sehingga manusia harus mempersiapkan diri secara sigap. Salah satu cara mempersiapkan diri menghadapi transformasi digital, yakni dengan menguasai skill bidang teknik komputer.

Kamu bisa memilih kuliah di Jurusan Computer Engineering untuk mempelajari teknologi komputer. Dengan begitu, beberapa keahlian berikut ini dapat dikuasai secara maksimal.

Kuliah

  • Bahasa Pemrograman

Bahasa pemrograman merupakan keahlian dasar yang harus dimiliki oleh seorang programmer. Pasalnya, bahasa tersebut digunakan sebagai instruksi standar untuk menjalankan sistem komputer. Bahasa ini juga menjadi media interaksi langsung antara manusia dengan komputer.

Kamu bisa memulai dari mempelajari bahasa pemrograman basic, seperti HTML, JavaScript, dan PHP. Setelah menguasainya, lanjutkan dengan menekuni keahlian pemrograman Ruby, Phyton, Objective-C, dan VBA.

  • Rekayasa Perangkat Lunak

Rekayasa perangkat lunak biasanya dimasukkan sebagai salah satu mata kuliah wajib teknik komputer. Ilmu ini mengupas tentang pengembangan perangkat lunak, perawatan, dan penerapannya agar lebih efektif.

Jika kamu menguasai ilmu rekayasa perangkat lunak, kesempatan menjadi developer IT makin besar. Gaji awal developer IT di perusahaan terbilang tinggi, sekitar Rp5 jutaan. Sementara developer IT freelance, penghasilannya bisa lebih besar karena didasarkan pada tingkat kerumitan software yang dibuat.

  • Network Analysis

Transformasi digital memberikan pengaruh besar terhadap pola jaringan komputer. Konsepnya kini tak hanya tentang client-server dalam satu wilayah, tetapi juga mencakup area yang lebih luas. Karena itulah, tantangan dalam mengelola jaringannya pun lebih besar.

Untuk menghadapi tantangan tersebut, banyak perusahaan merekrut ahli network analysis. Tugas network analyst adalah memahami tren informasi lalu lintas jejaring. Kemudian, tren itu ditafsirkan secara bisnis agar bisa dimanfaatkan perusahaan.

Network analyst juga dibutuhkan untuk menganalisis seberapa kuat sistem jaringan menahan cyber crime. Selain itu, network analyst bertugas membuatkan antivirus dan perlindungan jaringan komputer.

  • Machine Learning

Salah satu indikasi masuknya Industri 4.0 adalah kehadiran artificial intelligence (AI). Agar bisa menciptakan program AI, mahasiswa harus menguasai keahlian machine learning. Bidang ini mempelajari tentang pengembangan kecerdasan buatan yang dapat belajar tanpa dikendalikan oleh program secara eksplisit.

Dengan menguasai keahlian machine learning, kamu bisa membuat teknologi AI untuk meningkatkan efektivitas pekerjaan manusia. Pembuatan teknologi tersebut biasanya melibatkan data machine learning sebagai kode untuk komputasi secara tradisional. Selain itu, machine learning juga dapat diperoleh dari pemrograman logis.

  • Bahasa Inggris

Transformasi digital merupakan fenomena global sebagai indikasi masuknya era Revolusi Industri 4.0. Karena itulah, bahasa internasional dibutuhkan untuk membangun komunikasi antarnegara. Salah satu bahasa yang kerap digunakan adalah Bahasa Inggris.

Bahasa Inggris tak hanya digunakan untuk percakapan, tetapi juga dalam pemrograman komputer. Hampir semua kosa kata perintah komputer memakai Bahasa Inggris, seperti istilah cloud, cookie, download, dan bug. Untuk itu, pastikan kamu mengambil mata kuliah Bahasa Inggris sampai tuntas.

  • Hardware Microcontroller

Hardware microcontroller merupakan ilmu yang mempelajari sistem komputer dalam sebuah chip atau inti processor. Hardware microcontroller juga mengupas tentang memori dan kelengkapan input-output sistem. 

Dengan mempelajari ilmu hardware microcontroller, seseorang bisa menjadi ahli dalam mengendalikan program komputer. Karena itulah, ahli hardware microcontroller kerap didapuk sebagai robotic engineer

  • Soft Skill

Menurut World Economic Forum ada 10 soft skills yang harus dikuasai mahasiswa agar siap menghadapi transformasi digital. Skills tersebut antara lain kepemimpinan, berpikir kritis, kreatif, mampu bernegosiasi, pengambilan keputusan, dan pemecahan masalah.

Tidak hanya itu, soft skills berupa kecerdasan emosional juga dibutuhkan kelak dalam dunia kerja. Pasalnya, saat bekerja, kamu akan menjumpai berbagai macam karakter orang. Untuk menjaga hubungan dengan orang lain, tentunya dibutuhkan pengendalian emosi yang baik.

Demikian beberapa keahlian yang wajib dikuasai selama kuliah Computer Engineering. Jika kamu tertarik di jurusan ini, BINUS UNIVERSITY bisa menjadi pilihan tempat belajar terbaik. Kampus ini telah melahirkan ribuan sarjana di bidang teknik komputer maupun informatika yang sukses di dunia kerja.