GOWES RIDE-SHARING KINI HADIR DI KAWASAN ‘GREEN CAMPUS’ BINUS UNIVERSITY
BP.SEKILAS POS-( Pendidikan) GOWES ride-sharing platform & application, layanan unggulan milik PT Surya Teknologi Perkasa (STP), entitas anak dari perusahaan distribusi digital terdepan PT M Cash Integrasi Tbk (IDX: MCAS), kembali memperluas layanannya untuk kalangan mahasiswa dengan menghadirkan layanan berbagi sepeda, dan e-bike di beberapa kawasan kampus BINUS university. Memiliki konsep green campus. BINUS University akan menikmati layanan GOWES dengan armadanya yang tersebar di tujuh titik parkir di seluruh area kampus BINUS University. Peresmian ini ditandai dengan dikendarainya armada GOWES fleet oleh pihak manajemen GOWES, Pimpinan dan Sivitas Akademika BINUS University, Dinas Perhubungan Kota Tangerang Selatan, Manajemen Telkomsel, serta lCLEl Local Governments for Sustainability Indonesia di kampus BINUS Alam Sutera. Terlebih lagi, GOWES ingin mendukung BINUS Uniersity yang telah secara aktif mengajak mahasiswanya untuk memiliki kesadaran akan lingkungan, tidak hanya melalui konsep green campus, namun juga melalui aktivitas di dalam dan sekitar kampus, seperti program penanaman pohon maupun pembatasan penggunaan kertas.
”Kami gembira akan sambutan yang sangat baik dari pihak BINUS UNIVERSITY yang memiliki visi serupa dengan kami untuk lebih mempromosikan konsep ramah lingkungan. Kami berharap dengan hadirnya GOWES, mahasiswa dan seluruh Civitas BINUS UNIVERSITY dapat lebih mendukung aktivitas mereka sebagai green campus, mempermudah mobilitas, dan tentunya mendorong gaya hidup yang lebih sehat. Selama periode 10 hingga 17 Januari ini, seluruh Iayanan GOWES di kawasan BINUS Alam Sutera ini dapat dinikmati secara gratis.” ujar Iwan Suryaputra, Direktur Utama PT Surya Teknologi Perkasa (STP).
Hal senada diungkapkan Michael Wijaya Hadipoespito, Managing Director BINA NUSANTARA, ”Sejalan dengan visi BINUS, ‘Fostering and Empowering the Society in building and serving the nation’, kami menyambut baik kerjasama ini sebagai alternatif transportasi yang ramah lingkungan dan mempromosikan gaya hidup yang lebih sehat. Saya berharap kesadaran BINUSIAN serta masyarakat umum untuk mengunakan transportasi seperti ini dapat terus tumbuh. Saya juga optimis, jika dikembangkan lebih besar lagi dengan tidak lupa dukungan dari pemerintah serta masyarakat, akan dapat menurunkan tingkat pencemaran udara di Indonesia.” Ungkapnya.
GOWES ride-sharing platform merupakan salah satu pengembangan dari produk utama STP yakni Tracking Device & Digital Indonesia Map, yang mana teknologi Internet of Things (loT) ini telah diaplikasikan pada GOWES fleet sehingga memudahkan pengguna dalam pemakaiannya. Pada device loT yang digunakan pada GOWES fleet, GOWES didukung oleh Telkomsel dimana akses data internet serta Kartu SIM yang ditanamkan pada GOWES seluruhnya menggunakan jaringan dan infrastruktur milik Telkomsel.
Pengguna tidak harus melakukan pengembalian GOWES yang digunakan ke titik tertentu, melainkan cukup dengan meninggalkan GOWES fleet yang telah selesai digunakan di mana saja di dalam area operasional GOWES. Dengan Tracking Device & Digital Indonesia Map yang ada pada armada, tim GOWES dapat melacak lokasi GOWESfleet dan kemudian akan melakukan collecting GOWESfleet yang telah selesai digunakan oleh pelanggan.
Saat ini, ratusan armada GOWES sudah beroperasi di Pulau Bali yang tersebar pada area Kuta, Legian, Sanur, Nusa Dua, bahkan kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali. Selain itu, GOWES juga telah resmi beroperasi di Kawasan Alam Sutera, Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Kawasan Taman Impian Jaya Ancol Jakarta, Kebun Raya Bogor, Universitas Indonesia, Telkom University, Bandung dan Kota Semarang. GOWES juga hadir di beberapa lokasi pemukiman di Jakarta, seperti di Bintaro Jaya dan Nava’Park BSD City.
Masyarakat vane ingin menggunakan GOWES dapat mengunduh aplikasi GOWES melalui Google Play Store dan App Store. Top up credit dapat dilakukan melalui kios digital MCAS yang terletak di ribuan titik di Indonesia. Tidak hanya itu, STP juga menawarkan produk produk digitalnya kepada pelanggan meIaIui aplikasi GOWES, seperti pulsa, paket internet dan berbagai produk digital lainnya.
GOWES rlde-sharlng & application adalah salah satu layanan unggulan Tracking Devlce & Digital lndonesla Map yang dimiliki PT Surya Teknologi Perkasa (STP), entltas anak darl PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS). GOWES telah beroperasl sejak awal tahun 2018 di indonesia sebagal opsi transportasi Jarak pendek masyarakat di berbagal lokasl dl Indonesia, seperti Unlversltas Indonesia, Jakarta dl kawasan Monumen Naslonal (Monas), kawasan Gelora Buns Karno (GBKl, cluster Blntaro Jaya dan Nava Park BSD City, Ball yang tersebar pada berbagal area dl Kuta, Leglan, Sanur, Nusa Dua, serta Kota Semarang di Jawa Tengah dan Telkom Unlverslty di Bandung, Jawa Barat. Penglslan saldo pengguna GOWES dapat dllakukan melalui kios digital MCAS yang tersebar di ribuan titik di Indonesia. Pengguna cukup mengunduh apllkasl GOWES melalul Google Play Store dan App Store untuk dapat menggunakan layanan GOWES. Tidak hanya Itu, aplikasl GOWES Juga menawarkan kemudahan transaksi berbagai produk digital kepada penggunanya seperti pembellan pulsa, paket data dan berbagal produk digital lainnya.
(dadi/bentengpos.com)
Sumber : https://www.bentengpos.com/2020/01/10/gowes-ride-sharing-kini-hadir-di-kawasan-green-campus-binus-university/
Comments :