BINUSIAN Card Merchant Program, Bentuk Kerjasama MNC Play Media dan BINUS UNIVERSITY
Bukan kali pertama kerjasama BINUS UNIVERSITY dengan MNC Play diadakan. Kali ini untuk meningkatkan kerjasama yang sudah dibangun sebelumnya, kedua belah pihak melakukan kerjasama berbentuk privilege.
Setelah bekerjasama dalam beberapa event, beberapa waktu yang lalu, salah satunya adalah #Playmediatalk, kali ini MNC mengadakan bentuk kerjasama pemberian privilege kepada seluruh pemegang BINUSIAN Card Flazz.
BINUSIAN Card Flazz ini sendiri merupakan alat pembayaran multifungsi dan juga akses untuk absen mahasiswa. Menggunakan teknologi chip dan RFID (Radio Frequency Identification), Kartu Flazz pantas untuk disebut sebagai kartu prabayar multifungsi dengan teknologi terkini. Kartu Flazz berbeda dengan kartu kredit dan kartu debit. Bila otorisasi transaksi pembayaran kartu kredit dan debit dilakukan secara online di pusat data bank, otorisasi transaksi untuk kartu Flazz dilakukan langsung di chip di kartu Flazz itu sendiri.
Privilege disini yaitu melakukan BINUSIAN Card Merchant Program, yaitu suatu program kerjasama antara BINA NUSANTARA dengan mitra BINUSIAN Card Flazz yang bertujuan untuk memberikan keuntungan tambahan kepada para BINUSIAN dalam bentuk pemberian discount atau special price saat melakukan transaksi di gerai mitra BINUSIAN Card Merchant Program.
“BINA NUSANTARA sebagai salah satu institusi pendidikan terkemuka di Indonesia, tidak pernah berhenti melakukan terobosan yang bermanfaat bagi komunitasnya. Memiliki hubungan kerja sama dengan berbagai pihak mulai dari universitas dan sekolah baik di dalam maupun luar negeri, lembaga pemerintah, NGO, sampai industri. Kini BINA NUSANTARA melakukan kerja sama dengan MNC Play yang merupakan unit usaha dari salah satu Group Media terbesar di Indonesia, dengan kerjasama ini diharapkan dapat memberikan keuntungan bagi BINUSIAN serta rasa bangga menjadi bagian dari Komunitas BINUSIAN,” ungkap Haris Suhendra, Corporate Communication BINA NUSANTARA.
Comments :