BINUSIAN BELAJAR MENJADI JURNALIS BERSAMA KORAN SINDO

Apa sih enaknya jadi jurnalis? Kayaknya kerjanya susah dan ribet deh. Mungkin inilah yang sebagain besar mahasiswa pahami mengenai jurnalis. Panas-panasan, harus siap kapan pun dibutuhkan, pergi ke tempat-tempat yang dihindari masyarakat, dan memiliki resiko yang besar. Namun bila kita bicara passion, hal tersebut justru menjadi sebuah tantangan yang menarik.

Hal inilah yang melatarbelakangi Koran Sindo memberikan workshop mengenai jurnalistik pada Kamis (14/8) yang bertempat di Exhibition Hall Kampus Anggrek, BINUS UNIVERSITY. Acara ini dibuka dengan sambutan dari Dr. Ulani Yunus, Dra., MM. selaku Ketua Jurusan Marketing Communication, BINUS UNIVERSITY. Workshop ini didukung oleh jurusan Marketing Communication yang bisa dikatakan akan mencetak jurnalis-jurnalis muda dari BINUS UNIVERSITY. Hanna Farhana Fauzie, salah satu pembicara pada workshop ini, membahas mengenai benefit menjadi jurnalis. Beliau mengatakan menjadi jurnalis itu dapat membuat kita akrab dengan berbagai golongan masyarakat, juga dapat membawa kita keliling dunia dan bertemu dengan orang-orang hebat. Hanna juga menjelaskan bahwa tidak selalu hard news yang menjadi berita pilihan, ada saat di mana berita yang disajikan harus berperan menghibur dan menyegarkan.

Setelah dijelaskan mengenai benefit menjadi jurnalis, Koran Sindo yang mengirimkan Hatim Varabi selaku Redaktur Koran Sindo, berbicara mengenai teknik penulisan jurnalis. Sebagai seorang jurnalis minimal harus memahami bahwa tidak semua kejadian mempunyai nilai berita. Selain itu, dalam proses penulisannya pun berita yang dimuat di media cetak memiliki struktur seperti piramida terbalik.

Seperti layaknya mahasiswa, para peserta workshop penasaran dengan peluang karir dan bagaimana mahasiswa ini bisa berkontribusi untuk media tersebut. Hanna dan Hatim menceritakan pengalaman mereka yang juga dimulai menjadi jurnalis. Di akhir acara, Hatim menantang BINUSIAN untuk menyusun berita sesuai dengan struktur berita yang sudah dijelaskan.

Workshop ini bertujuan untuk melengkapi BINUSIAN khususnya jurusan Marketing Communication dalam menciptakan lulusan yang siap terjun ke dunia industri sekaligus memperkenalkan dunia jurnalis melalui para praktisi yang sudah berkarya di dunia tersebut. (AL)