INI DIA TIPS KESUKSESAN BERKARIR UNTUK BINUSIAN
Demi mempersiapkan lulusan yang siap bersaing di dunia global, BINUS UNIVERSITY membekali mahasiswanya dengan Career Seminar: How To Get A Dream Job yang diadakan oleh BINUS CAREER dan EXPERD Consulting. Acara yang diadakan di BINUS UNIVERSITY @Alam Sutera ini dihadiri oleh mahasiswa semester akhir dari beberapa jurusan.
Pada seminar ini, mahasiswa diajarkan bagaimana cara membuat CV yang baik dan efisien sehingga informasi yang diberikan jelas sesuai dengan kebutuhan perusahaan yang dilamar. Selain isi apa saja yang harus ada di CV, Experd Consulting sebagai pembicara juga memberi pengetahuan tentang bagaimana bersikap dan menghadapi pertanyaan-pertanyaan dari pewawancara.
Dalam presentasinya, Mahardika Annisa yang dipercayakan Experd Consulting sebagai pembicara memberitahukan kepada BINUSIAN bahwa informasi seperti email, nomor hp, tempat tinggal merupakan bagian yang penting. Selain itu juga riwayat pendidikan secara formal dan tahun kelulusannya merupakan informasi penting yang perlu diketahui perusahaan. Dan satu lagi yang tidak kalah pentingnya, jangan menulis informasi berupa paragraf karena itu akan membuat pewawancara malas untuk membacanya. Bagaimana dengan beberapa lembar CV dapat memberitahukan data diri dan kemampuan yang dimiliki sehingga layak untuk dipanggil wawancara oleh perusahaan tersebut.
Career Seminar ini merupakan salah satu bentuk persiapan yang dilakukan BINUS UNIVERSITY untuk mempersiapkan 2 dari 3 lulusan BINUS UNIVERSITY bergabung dengan perusahaan multinasional dan perusahaan global. Sebelum BINUSIAN terjun untuk melamar kerja, BINUS UNIVERSITY sudah membekali BINUSIAN tidak hanya dengan teori, namun juga prakter melalui magang dan tugas akhir, selain itu juga dengan seminar seperti ini yang diharapkan dapat menjadi sebuah permulaan yang baik bagi BINUSIAN untuk mendapatkan pekerjaan yang mereka inginkan. (AL)
Comments :