7 Prospek Karier Kuliah Jurusan Creative Communication BINUS UNIVERSITY
Ingin masuk jurusan Creative Communication tetapi takut prospek kariernya sedikit? Jangan khawatir, prospek karier jurusan ini ada banyak, kok!
Sebagai jurusan baru di BINUS UNIVERSITY, mungkin kamu masih ragu memilih jurusan Creative Communication karena mengira prospek kariernya yang masih minim. Apakah ini benar?
Tenang saja, prospek karier jurusan Creative Communication ada banyak, kok! Bahkan, prospek karier yang bisa kamu pilih ketika lulus nanti memiliki demand yang tinggi saat ini. Nah, kalau kamu penasaran apa saja prospek karier dari jurusan Creative Communication, coba baca penjelasan berikut. Siapa tahu dream job kamu ada di sini!
Prospek Karier Jurusan Creative Communication BINUS UNIVERSITY
Jurusan Creative Communication adalah jurusan di BINUS @Bekasi yang akan membantumu untuk belajar menjadi komunikator sebuah perusahaan/brand melalui produksi konten teks, audio, visual, maupun gabungan ketiganya untuk berbagai kebutuhan. Salah satunya adalah untuk kebutuhan campaign penjualan produk perusahaan/brand tersebut.
Meski fokus belajar ada pada ‘membuat konten’, prospek karier BINUSIAN jurusan ini ada banyak. Bukan cuma content creator, berikut adalah beberapa prospek karier dari jurusan Creative Communication BINUS UNIVERSITY.
Copywriter atau Content Writer
Dua profesi yang sering kali dianggap sama ini bisa kamu incar sebagai pekerjaan impian selepas lulus dari jurusan Creative Communication BINUS UNIVERSITY nantinya. Jika kamu memilih untuk menjadi copywriter, artinya kamu akan bertugas untuk membuat copy yang persuasif. Dari copy yang kamu buat, calon pembeli diharapkan bisa tertarik untuk membeli produk yang diiklankan nantinya.
Di sisi lain, tugas content writer adalah untuk menulis konten-konten yang bersifat informatif. Misalnya seperti artikel pada blog resmi perusahaan. Selain bekerja di perusahaan/agensi, kamu juga bisa bekerja secara freelance.
Social Media Specialist
Selain menjadi copywriter atau content writer, kamu juga berkesempatan untuk berkarier menjadi seorang social media specialist.
Memangnya, apa sih tugas seorang social media specialist? Social media specialist biasanya berperan dalam penyusunan content plan media sosial yang sesuai dengan identitas perusahaan/brand tersebut. Selain berkutat di bidang planning, ini akan berlanjut juga ke proses produksi konten itu sendiri.
Tak lupa, social media specialist juga berperan untuk mengelola akun media sosial perusahaan/brand. Jadi, berkomunikasi dengan followers media sosial hingga membuat laporan evaluasi performance akun media sosial juga menjadi tugas social media specialist.
Brand Communication Specialist
Profesi lain yang bisa kamu incar ketika lulus dari jurusan Creative Communication adalah brand communication specialist. Untuk profesi yang satu ini, kamu akan mendapatkan cakupan job description yang lebih luas. Selain membuat dan mengembangkan strategi komunikasi pemasaran produk, kamu akan turut dalam proses implementasi serta evaluasi strategi yang telah dibuat.
Tak hanya itu, kamu juga bertugas untuk menyusun konsep dan menghitung bujet yang dibutuhkan untuk campaign perusahaan/brand. Riset perilaku konsumen sebelum, selama, dan setelah campaign dilangsungkan juga menjadi salah satu tugasmu. Terdengar seru, bukan?
Advertising Specialist
Sering juga disebut sebagai advertising manager, advertising specialist adalah seseorang yang bertugas untuk mengembangkan strategi periklanan dari sebuah perusahaan/brand.
Nah, untuk menjalankan tugas tersebut, tentunya kamu perlu memiliki ilmu yang cukup di bidang komunikasi kreatif, periklanan, dan pemasaran. Penguasaan di bidang keilmuan tersebut akan banyak membantu. Pasalnya, kamu tak hanya bertugas membuat perencanaannya semata, melainkan juga untuk menentukan detail konsep iklan seperti apa yang pas untuk menyukseskan campaign tersebut.
Event organizer
Serupa dengan brand communication specialist, event organizer juga menjadi salah satu prospek karier yang cocok bagi para lulusan Creative Communication.
Meski tidak selalu berkutat dengan ‘pembuatan konten’, menjadi event organizer menuntutmu untuk selalu siap berpikir kreatif dan menelurkan gagasan-gagasan unik untuk proyek yang sedang dikerjakan.
Seperti itu jugalah gambaran kegiatan belajar di jurusan Creative Communication BINUS UNIVERSITY. Tak hanya belajar keilmuannya saja, kamu juga akan dihadapkan dengan project-based learning untuk melatih sisi kreatifmu dalam memproduksi konten sesuai dengan target capaian.
Entrepreneur
Selain enam prospek karier di atas, tentunya kamu juga bisa menjadi entrepreneur di bidang yang terkait. Misalnya, kamu bisa mendirikan agensi periklanan atau membuat event organizing agency-mu sendiri.
Untungnya, BINUSIAN akan dibekali dengan keilmuan di bidang entrepreneurship, baik secara teori maupun praktik. Bekal teori bisa kamu dapatkan di mata kuliah entrepreneurship. Sementara itu, kemampuan praktikal entrepreneurship bisa kamu asah dengan mengikuti Enrichment Program. Kamu pun bisa memilih program entrepreneurship di semester 5, 6 ataupun 7.
Dengan kombinasi bekal teori dan praktik yang cukup, kamu langsung bisa berkarier sebagai seorang pengusaha setelah lulus kuliah. Bagaimana, keren, bukan? Nah, itulah contoh prospek karier BINUS UNIVERSITY. Bagaimana, tertarik untuk berkarier di salah satu jenis profesi yang disebutkan?