Bangun Multicultural Learning Community Lewat Mobility Program
Belajar di BINUS UNIVERSITY tidak melulu soal kuliah, tetapi mahasiswa juga diharapkan memperoleh pengalaman belajar yang unik dan mampu mengasah kompetensi melalui berbagai program menarik. Pun, karena BINUS UNIVERSITY cerminan Indonesia, kampus ini sangat fokus pada terciptanya Multicultural Learning Community di tengah lingkungan belajarnya.
Untuk itu, BINUS UNIVERSITY mengusung skema belajar inovatif yang disebut Program (2+1)+1. Dalam program akademik tersebut, mahasiswa bisa mengikuti Mobility Program yang bermanfaat dalam membangun komunitas belajar yang multietnis. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan berikut!
Mobility Program Buka Kesempatan Bertemu Teman Kuliah dari Berbagai Latar Belakang
Dengan mengikuti Mobility Program, mahasiswa bisa belajar selama satu tahun di jaringan kampus BINUS UNIVERSITY kota lain. Sebagai contoh, mahasiswa yang terdaftar di BINUS @Greater Jakarta dapat mengikuti perkuliahan selama 2 semester di kampus @Bandung atau sebaliknya.
Kemudian, BINUSIAN dapat memilih satu dari lima program pengayaan yang tersedia dan menjalaninya selama satu tahun. Program pengayaan tersebut menawarkan beragam pengalaman, mulai dari magang di perusahaan sampai melakukan aktivitas di masyarakat.
Manfaat Mengikuti Mobility Program
Tentunya, ada banyak manfaat yang bisa diperoleh dari program BINUS yang satu ini, beberapa di antaranya adalah membangun Multicultural Learning Community yang kuat dan membuka kesempatan bagi mahasiswa untuk bertemu teman kuliah dari berbagai latar belakang. Adapun keuntungan yang bisa diperoleh BINUSIAN jika belajar di tengah komunitas belajar yang multietnis adalah sebagai berikut.
-
Bisa belajar menghargai perbedaan
Karena setiap individu dilahirkan dengan karakter yang berbeda, manusia pun dituntut untuk dapat bertoleransi antara satu sama lain. Walau tampaknya mudah dilakukan, menumbuhkan toleransi itu bukan usaha yang gampang lho. Oleh karenanya, melalui Mobility Program, BINUSIAN diharapkan dapat belajar menerima dan menghargai perbedaan dengan membangun jalinan pertemanan multietnis.
-
Memperluas relasi
Dalam prosesnya, Mobility Program sebetulnya juga membuka jalan bagi mahasiswa untuk membangun relasi baru. Hal ini karena sebuah jaringan relasi bisa sangat mempengaruhi kemajuan karier seseorang. Di sisi lain, memperluas relasi adalah salah satu solusi untuk mendapatkan lebih banyak peluang baru.
-
Memperoleh pengetahuan dan pengalaman baru
Dengan belajar di tengah Multicultural Learning Community, mahasiswa bisa mendapatkan banyak pengalaman dan pengetahuan baru. Contohnya, BINUSIAN jadi lebih tahu bagaimana budaya, lingkungan, hingga sistem kepercayaan yang dianut oleh mahasiswa dari daerah lain di Indonesia. Di saat yang bersamaan, mahasiswa pun diharapkan dapat memperoleh lebih banyak sudut pandang baru dari teman-teman kuliah yang multietnis.
-
Merasa lebih terpacu untuk berkembang
Dengan bertemu teman dari berbagai latar belakang, BINUSIAN tentunya dapat lebih memacu diri untuk berkembang. Misalnya saja, teman baru yang ditemui di kampus BINUS kota lain tersebut ternyata memiliki kemampuan bisnis yang andal. Dengan menjalin pertemanan dengannya, BINUSIAN bakal merasa lebih terpacu untuk mengembangkan kompetensinya dan juga belajar pengetahuan baru dari teman tersebut.
-
Bisa menumbuhkan rasa empati yang besar
Lewat Mobility Program, mahasiswa tidak hanya dapat memperluas relasi, tetapi juga belajar untuk menumbuhkan rasa empati. Meski terdengar mudah, pada dasarnya menumbuhkan empati pada diri, apalagi jika seseorang kurang bersosialisasi, bisa menjadi hal yang sulit. Padahal, pada dasarnya, menumbuhkan empati adalah cara untuk membangun hubungan sosial yang kuat antar sesama manusia dan menciptakan sifat gotong royong yang menjadi cerminan budaya Indonesia.
Selain manfaat yang disebutkan di atas, Mobility Program juga membuka jalan bagi mahasiswa untuk dapat mengembangkan beragam soft skills. Terlebih lagi, setelah mengikuti program ini, BINUSIAN dapat melanjutkannya ke program pengayaan sesuai minat, yang tersedia dalam beberapa opsi, yakni: magang di perusahaan, penelitian, belajar di luar negeri, kegiatan sosial, dan membuka bisnis rintisan.
Wah, seru sekali ya belajar di tengah Multicultural Learning Community yang dibangun BINUS. Selain bisa menambah wawasan baru, mahasiswa jadi punya lebih banyak kesempatan untuk bertemu teman multietnis. Tertarik dengan program ini? Yuk gabung BINUS UNIVERSITY dan kembangkan potensi akademikmu secara maksimal!