Pentingnya Service Management Dalam Menjalankan Bisnis
Tahukah kamu bahwa dibutuhkan lebih dari sekadar kualitas dan harga murah untuk memenangkan persaingan di dunia bisnis? Kesalahan terbesar yang kerap dilakukan pebisnis adalah mengabaikan service management. Faktanya, hal ini merupakan salah satu poin penting dalam meraih kesuksesan bisnis. Tanpa pelayanan yang baik terhadap konsumen, bisnis akan sulit berkembang. Bahkan, berujung dengan gulung tikar.
Apa Itu Service Management?
Service management merupakan suatu sistem yang menyediakan value terhadap konsumen melalui proses yang berkesinambungan dengan mengedepankan strategi dan peningkatan dalam bentuk layanan secara berkala. Service management memungkinkan pemilik bisnis memahami produk atau jasa yang ditawarkan, baik dari sisi penyedia maupun konsumen. Service management juga akan memastikan bahwa pelayanan terhadap konsumen berjalan dengan baik sehingga memudahkan kamu mencapai tujuan bisnis yang ditetapkan.
Mengapa Service Management Penting Diterapkan Dalam Bisnis?
Kendati service management umum diterapkan di bidang retail, faktanya hampir seluruh bidang perlu menerapkannya, mulai dari kesehatan, teknologi, hingga layanan yang berkaitan dengan publik. Agar kamu lebih memahami, simak sejumlah alasan mengenai pentingnya penerapan service management dalam bisnis berikut ini.
Lebih Mudah Diingat Konsumen
Selain kualitas, konsumen dapat dengan mudah mengingat sebuah produk karena pelayanan yang baik. Keberadaan service management sangat membantu konsumen yang kesulitan memilih produk atau ingin mengetahui produk tersebut lebih jauh. Selain efektif memberikan gambaran singkat pada konsumen, pelayanan baik dan cepat tanggap akan membuat konsumen lebih mudah mengingat produk atau jasa yang kamu tawarkan.
Bentuk Kepedulian Terhadap Konsumen
Sebagian besar orang cenderung menyukai bisnis atau perusahaan yang peduli terhadap konsumen. Ketika konsumen mengalami masalah dengan produk, proses pembelian, penukaran barang, atau hambatan lainnya, service management mampu memberikan solusi secara cepat dan tepat sasaran. Meskipun tampak sepele, faktanya hal ini menjadi salah satu alasan konsumen memilih setia pada produk atau jasa yang kamu tawarkan.
Meningkatkan Citra Bisnis
Meningkatkan citra bisnis bukanlah hal yang mudah bagi pebisnis pemula. Kalau kamu sedang berada di tahap ini, cobalah untuk memperbaiki service management. Pastikan bahwa pelayanan yang kamu berikan sudah optimal. Ketika konsumen membutuhkan bantuan, kamu harus cepat tanggap dalam memberikan solusi. Meskipun tampak sepele, hal ini justru akan meningkatkan citra bisnis dan kesadaran merek.
Berdampak Pada Seluruh Aspek Bisnis
Tak banyak yang menyadari bahwa sikap dan perbuatan kamu mencerminkan bisnis yang kamu jalankan. Pasalnya, secara alamiah orang-orang akan berpikir bahwa produk yang ditawarkan sama baiknya dengan pelayanan yang kamu berikan. Makin bagus pelayanan yang kamu berikan, makin bagus pula dampaknya pada bisnis secara keseluruhan. Utamanya, citra bisnis kamu di mata konsumen.
Strategi Pemasaran Terbaik
Untuk meningkatkan penjualan kamu membutuhkan stategi pemasaran yang tepat. Banyak cara yang bisa kamu coba, mulai mempromosikan bisnis melalui media sosial, memasang iklan baik online maupun offline, hingga meningkatkan pelayanan terhadap konsumen. Ketika kamu memberikan pelayanan ramah, cepat tanggap, dan mampu membantu permasalahan, konsumen akan merasa puas dan akan kembali berbelanja serta merekomendasikan produk kamu pada orang lain.
Memudahkan Kamu Menarik Atensi Konsumen Baru
Setiap orang yang terjun ke dunia bisnis tentu memahami bahwa tak ada yang lebih kuat dari power of mouth. Ketika kamu melayani konsumen dengan baik, konsumen tak segan memberikan penilaian baik dan merekomendasikannya pada orang lain. Makin baik citra bisnis di mata konsumen, makin banyak konsumen baru yang bermunculan. Pastikan terus meningkatkan layanan agar konsumen merasa dihargai dan tak berpikir untuk pindah ke produk lainnya.
Demikianlah informasi singkat mengenai pentingnya penerapan service management dalam bisnis. Kalau kamu tertarik dan ingin mempelajari ilmu bisnis secara mendalam, jangan ragu untuk berkuliah di BINUS UNIVERSITY!