Berabad-abad lalu kehadiran robot dalam aktivitas industri mungkin masih sebuah angan. Akan tetapi, sejak revolusi industri 4.0 bergulir, hal tersebut berubah menjadi titik penting dalam dunia kerja saat ini. Ini adalah bukti bahwa revolusi industri telah memengaruhi karakteristik pekerjaan yang ada, bahkan mungkin saja akan berdampak hilangnya beberapa profesi sekarang ini.

Melihat kemungkinan-kemungkinan tersebut, generasi muda Indonesia sudah seharusnya bersiap akan segala perubahan yang bisa saja terjadi. Dalam konteks ini, sektor pendidikan memegang peranan penting sebagai tempat penciptaan generasi unggul dan berdaya saing tinggi. Oleh sebab itu, lembaga pendidikan wajib memiliki rangkaian program inovatif buat diterapkan. 

Berbicara mengenai program inovatif, BINUS UNIVERSITY hadir dengan opsi Further Studies Track bagi peserta didiknya. Untuk mengetahui gambaran umum dan manfaat program, silakan simak penjelasan berikut.

Further Studies Track
Sumber : Binus

Program (2+1)+1: Further Studies Track sebagai Langkah Peningkatan Kompetensi SDM

Program (2+1)+1 merupakan kekayaan intelektual yang hanya bisa didapatkan saat seseorang terdaftar sebagai mahasiswa aktif BINUS UNIVERSITY. Pada pelaksanaannya, BINUSIAN memiliki waktu dua tahun belajar di kampus asal, satu tahun mengikuti Mobility Program, dan satu tahun menjalankan Enrichment Program. 

Saat mengikuti Mobility Program, BINUSIAN diwajibkan untuk menempuh pendidikan di kampus BINUS lain selama satu tahun. Jadi, seorang mahasiswa BINUS @Malang harus memilih satu dari opsi berikut, BINUS @Bandung, @Kemanggisan, @Alam Sutera, @Bekasi, atau @Semarang. Kegiatan ini tentu sangat menarik. Pasalnya, selain mendapatkan suasana kampus baru, mahasiswa juga berkesempatan melatih kemampuan adaptasi mereka terhadap perubahan. 

Sementara itu, Enrichment Program memberikan BINUSIAN lebih banyak kesempatan dan pengalaman lebih luas karena BINUS merancang tujuh aktivitas untuk diikuti, termasuk di dalamnya Further Studies Track. 

 

Gambaran Umum Further Studies Track (Jalur Studi Lanjut)

BINUS UNIVERSITY percaya bahwa mahasiswa wajib dibekali sejumlah mata kuliah khusus studi lanjut agar dapat mengembangkan keterampilan dan keahlian diri di tengah-tengah perubahan industri kerja saat ini. 

Sebab itu, semua program studi di BINUS telah merancang sederet opsi mata kuliah yang akan mahasiswa tempuh bila mengambil jalur studi lanjut. Tentu saja mata kuliah studi lanjut yang ditawarkan akan berbeda-beda sesuai jurusan masing-masing. 

Sebagai contoh, jurusan Sistem Informasi menawarkan empat mata kuliah untuk program Further Studies Track-nya.

  1. Service oriented analysis and design | 4 SKS | kode: ISYS6654
  2. Change management for enterprise | 4 SKS | kode: ISYS6655
  3. Digital transformation management | 4 SKS | kode: ISYS6656
  4. Data analytics for research | 4 SKS | kode: ISYS6657

Mengambil contoh keahlian dari salah satu course di atas, mahasiswa cakap merepresentasikan otomatisasi kebutuhan bisnis dalam analisis berorientasi layanan. Dengan kata lain, lulusan Program Studi Sistem Informasi BINUS UNIVERSITY memiliki kemampuan untuk terus mengembangkan konsep otomatisasi yang jadi ciri penting revolusi industri 4.0 ke dalam pelayanan publik. 

Kecakapan ini secara langsung menjawab bagaimana seharusnya seorang mahasiswa bersiap menyambut revolusi industri 4.0.

 

Manfaat Further Studies Track 

Berdasarkan testimoni BINUSIAN yang telah menjalankan Further Studies Track-nya, ada beberapa manfaat penting yang dapat mereka rasakan, baik dari sisi akademik maupun nonakademik. 

Pertama adalah menjadi individu yang lebih matang di bidang keilmuan masing-masing. Pada umumnya, jenis mata kuliah yang ditawarkan saat jalur studi lanjut adalah bidang ilmu lanjutan dari semua mata kuliah dasar di semester-semester awal. Jadi, dengan mengambil Further Studies Track, mahasiswa menyempurnakan apa yang sudah mereka dapatkan sebelumnya. 

Kedua, jalur studi lanjut menumbuhkan semangat untuk terus belajar dan menggali hal-hal baru. Keinginan ini tentu sangat bermanfaat ketika mahasiswa berkecimpung dalam dunia kerja karena mempelajari hal-hal baru tanpa paksaan akan meningkatkan kinerja alumni di mata perusahaan. Imbasnya, karier cemerlang tentu mudah diraih. Selain itu, semangat untuk terus belajar juga menjadi sebuah solusi agar lulusan dapat terus beradaptasi dengan segala kemungkinan perubahan industri kerja. 

Manfaat ketiga yang dirasakan para peserta Further Studies Track adalah menjadi individu yang berani mengambil keputusan dan risiko. Selama menjalani program, mahasiswa lebih banyak diberikan kasus-kasus dunia kerja dan bisnis untuk dapat diselesaikan. Hal ini mendorong mereka untuk mengambil keputusan dan risiko sekaligus. 

Pada kesimpulannya, BINUS UNIVERSITY mengharapkan Further Studies Track mampu membentuk mahasiswa dengan kecakapan khusus sesuai jurusan sehingga mereka jadi generasi unggul berdaya saing tinggi.