Puluhan Entrepreneur Muda BINUS University Berhasil Ciptakan Start-up Baru yang Siap Meluncur ke Pasaran
Jakarta, 04 Mei 2018 – Sebagai institusi pendidikan berkelas dunia yang terus berkontribusi dalam membina nusantara, BINUS UNIVERSITY selalu membentuk mahasiswanya untuk dapat bersaing di era global ini. Berlatar belakang dari komitmennya dalam mengantarkan 2 dari 3 lulusannya bekerja di perusahaan global atau menjadi entrepreneur, BINUS UNIVERSITY mengadakan BINUS FESTIVAL yaitu suatu event rutin yang berisikan rangkaian UMKM, workshop, dan bazaar dari mahasiswa BINUS UNIVERSITY.
BINUS FESTIVAL kali ini yang bertemakan “Right Here Right Now” berlangsung dari tanggal 4, 5, 7 Mei 2018 di Kampus Anggrek BINUS UNIVERSITY merupakan titik awal untuk para mahasiswa BINUS menjadi entrepreneur muda. Kegiatannya terdiri dari pameran UMKM berkategorikan FnB, teknologi, industri perdagangan, dan jasa, sosial, dan kreatif yang diikuti para mahasiswa BINUS UNIVERSITY yang sudah diseleksi sebelumnya. Banyak konsep usaha berbasis start-up yang cukup menarik yang lahir dari pemikiran anak-anak muda ini, diantaranya berupa aplikasi yang menawarkan jasa buddy travelling (guide) “ Walk With Me” dimana kita dapat memilih buddy travelling (guide) berdasarkan kesamaan minat (interest) dan pengalaman yang didapat bukan seperti berjalan dengan guide biasa tetapi seperti travelling bersama teman, karena di aplikasi ini guide yang ditawarkan adalah mahasiswa juga dan berkemampuan untuk berbahasa Inggris. Kemudian hadir pula aplikasi se-KALIAN.com semacam platform aplikasi jasa seperti GO-JEK yang menghadirkan jasa ojek dan pengiriman barang, namun untuk awalnya masih mencakup untuk jarak dekat saja. Konsep atau ide start-up yang ditawarkan cukup menarik dan berprospek bagus, namun masih berupa prototype, dibutuhkan dukungan dana dari para investor sebelum dapat launching di pasaran. Selain pameran, dihadirkan pula Business Idea Competition yang merupakan Kompetisi Ide Bisnis dimana ide yang terpilih nantinya akan diikutsertakan dalam kompetisi skala nasional maupun internasional. Sebagai rangkaian dari festival ini, diadakan juga seminar International Conference yang berlangsung pada hari Senin tanggal 7 Mei 2018 di Kampus Anggrek, BINUS UNIVERSITY. Seminar ini menghadirkan Hermawan Kartajaya founder of Markplus dan Dr. Sukit Urmahacharoen Brain Strategy ACSB Thailand dimana mahasiswa dan dosen dapat meningkatkan kemampuan dalam mengembangkan dunia usaha mereka, tidak hanya mengandalkan pengetahuan lokal namun juga pengetahuan dari luar. Seminar ini berdampak positif untuk para dosen untuk memenuhi kebutuhan menulis jurnal dan penelitian
“Melalui kegiatan ini diharapkan BINUS UNIVERSITY dapat mencetak entrepreneur muda lebih banyak lagi serta berkualitas lebih baik lagi, tidak hanya melalui UMKM namun juga lewat Start Up yang berbasis teknologi sehingga dapat bersaing di ranah internasional” ujar Agung Hari Sasongko, SE., ST,. MM selaku BINUS Entrepreneurship Center Manager BINUS UNIVERSITY.
Comments :