Sebagai institusi pendidikan berkelas dunia yang mengedepankan  Information, Communication & Technology (ICT), BINUS UNIVERSITY  berkomitmen untuk terus membina Nusantara melalui pendidikan. BINUS melihat bahwa perkembangan dunia teknologi saat ini sangat mempengaruhi perubahan di berbagai sektor kehidupan masyarakat, bahkan sampai pada sektor permainan atau game.

Hari ini (26/08) salah satu industri game terbesar di Cina, China-ASEAN Mobile Internet Industry Alliance (CAMIA), menggandeng Jurusan Game Application & Technology BINUS UNIVERSITY dan Duniaku dalam menyelenggarakan acara Game Networking China Indonesia yang berlangsung mulai pukul 09.00 WIB – 17.00 WIB di Hotel Atlet Century, Jakarta.

Penerapan permainan dan teknologi menawarkan gelar khusus dalam pengembangan game, memberikan siswa keahlian teknis yang mereka butuhkan untuk percaya diri memasuki industri. School of Computer Science BINUS UNIVERSITY merancang khusus jurusan Game Application & Technology (GAT) untuk memberikan para siswa dengan pengetahuan dan keahlian untuk mengembangkan dan menciptakan berbagai teknologi yang diterapkan di bidang teknologi game.

Sejak program ini dibuka pada September 2012, BINUS UNIVERSITY percaya bahwa jurusan ini nantinya memiliki peluang karir yang besar untuk para lulusannya. Dengan tetap memegang komitmen bahwa 2 dari 3 lulusan BINUS UNIVERSITY bekerja di perusahaan global atau menjadi entrepreneur sebelum wisuda, jurusan GAT pun fokus menjalin kerjasama dengan berbagai industri game agar nantinya para lulusan GAT pun mudah diserap oleh dunia industri. Salah satu bukti kerjasama GAT dengan industri adalah melalui partisipasi dalam acara hari ini.

Michael Yoseph Ricky, S.Kom, MM selaku Ketua Jurusan Game Application & Technology BINUS UNIVERSITY menyampaikan bahwa selain untuk membuka peluang kerjasama dengan berbagai industri, kegiatan ini sebagai bukti komitmen program GAT untuk memajukan industri game di Indonesia.

Dalam acara ini, para pemain di industri game dunia akan bertemu untuk saling bertukar informasi terkait informasi terbaru dari dunia game dan tentunya hal ini akan membuka peluang kerjasama dengan industri. Pada kesempatan ini hadir pula Andi Suryanto selaku CEO LYTO dan sekaligus Presiden AGI akan membawakan topic “Indonesia Game Industry 2015”. Selain itu Bob selaku Direktur Baidu Indonesia, akan membawakan “MoboMarket : A Full-Featured Digital Lifestyle Platform”. Serta masih banyak lagi pembicara-pembicara top dari dunia industri game.

“Acara ini sangat positif sebab BINUS UNIVERSITY sebagai salah satu universitas yang membuka jurusan Game Application & Technology mendapatkan kesempatan untuk menjalin kerjasama dengan berbagai industri game dunia dan sekaligus mendapat kesempatan untuk memperlihatkan hasil karya mahasiswa BINUS UNIVERSITY di bidang game application pada ajang internasional”, ungkap Fredy Purnomo, S.Kom., M.Kom – Dekan School of Computer Science BINUS UNIVERSITY.