School of Design BINUS UNIVERSITY mengajak BINUSIAN untuk berani mengekspresikan diri dalam Imagination Day.

Impian serta cita-cita merupakan sebuah hal tanpa batas yang dapat dijadikan motivasi untuk berkembang kearah yang lebih baik. Melalui impian, kita akan mampu menjadi pribadi yang lebih terstruktur dan mempunyai patokan dalam hidup. Melihat pentingnya hal tersebut BINUS UNIVERSITY melalui SoD menghadirkan Imagination Day pada Kamis (4/6).

“Salah satu tujuan dari Imagination day adalah sebagai wadah bagi BINUSIAN untuk dapat mengekspresikan dirinya, atau kami sebut dengan hari bebas berekspresi.” ujar James Darmawan selaku koordinator acara.

Acara yang diikuti oleh mahasiswa SoD ini merubah Plaza Kampus Syahdan menjadi kawasan bebas berekspresi yang diramaikan oleh BINUSIAN dengan kostum unik, seperti kostum anime jepang, kostum prajurit, kostum gothic, hingga kostum setelan toga, dan pakaian adat. Selain itu, acara yang diadakan dari pukul 09.00- 19.00 tersebut diramaikan dengan serangkaian acara lainnya seperti fashion show, seminar, workshop design, mural (melukis tembok), dan bedah buku. Dimana kegiatan ini untuk mendukung kegiatan positif yang edukatif bagi mahasiswa desain.

Imagination day merupakan acara yang unik, kita diperbolehkan mengenakan semua kostum yang kita inginkan, hal ini membuat saya merasa bebas, dan menjalani hari yang berbeda di kampus,” ujar Chelsea salah satu BINUSIAN yang mengikuti Imagination day. Melalui Imagination Day ini, BINUSIAN diharapkan mampu membuka kreativitasnya untuk berani menjadi apa saja yang mereka inginkan. “Hidup tidak harus terhenti terhadap satu patokan saja, BINUSIAN harus berani untuk berekspresi, dan memiliki semangat serta wawasan yang luas untuk mencapai impiannya,” tutup James. (LN)