POWIIS Junior Fencing Championship merupakan pertandingan dalam bidang olahraga cabang anggar (fencing) yang dilaksanakan setiap tahunnya. Tahun ini, Junior Fencing Championship diadakan pada 10 – 14 Oktober 2013 di Prince of Wales Island International School (POWIIS), Penang – Malaysia. Turnamen ini adalah kali kedua diadakan di Penang – Malaysia yang sebelumnya telah dilaksanakan pada Desember 2012 silam.

Inca Maya Sari, merupakan anak dari pasangan Tony T. Juliasto dan Inge yang menempuh pendidikan S1 di BINUS UNIVERSITY program Sistem Informasi angkatan 2012 dan masuk dalam Smart Class. Selain menjalankan aktivitasnya sehari – hari sebagai mahasiswi aktif di BINUS UNIVERSITY, Inca Maya Sari biasa disapa Inca, ternyata memiliki aktivitas lain di luar kegiatan kampus, seperti Atlet Anggar Nasional 2010 dan 2011, Atlet Taekwondo Sabuk Hitam DAN IV Kukkiwon, Korea, gitar klasik level 6, golf dan renang. Dengan kesibukannya sebagai atlet aktif di berbagai turnamen tingkat Nasional maupun Internasional, tidak membuat perkuliahan Inca terganggu.

BINUS UNIVERSITY mendapatkan kesempatan untuk mengikuti turnamen fencing dan mengirimkan Inca sebagai perwakilan dalam turnamen tersebut. Melalui latihan yang terus – menerus dan semangat juang yang tinggi, maka hasil kerja keras Inca sebagai perwakilan dari BINUS UNIVERSITY berhasil menjadi juara pertama untuk kategori “Single Female Foil” dan “Single Female Epee” serta mendapatkan piala untuk juara umum. Ini merupakan suatu prestasi membanggakann bagi Inca Maya Sari dan BINUS UNIVERSITY yang berhasil meraih satu medali emas single female foil, satu medali emas single female epee, dan piala juara umum.

Selamat atas keberhasilannya.

(Jefta Ryant)