Selamatkan Air Demi Keberlanjutan Makhluk Hidup di Bumi
BINUS melalui Teach for Indonesia (TFI) bekerjasama dengan Indonesia Global Compact Network (IGCN) menyelenggarakan Road to Rio+20: Earth Day Commemoration, Senin (23/4). Acara ini dalam rangka menyambut Hari Bumi yang diperingati setiap 22 April.
Kegiatan bertajuk Collaborative Actions for Water Sustainability in Indonesia ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan menjelang Rio+20 Conference yang akan diselenggarakan di Brasil Juni 2012.
Hadir sebagai pembicara adalah Y.W. Junardy (Presiden IGCN), Ir. Hermono Sigit (Asisten Deputi Urusan Pengendalian Ekosistem Perairan Darat, Kementerian Lingkungan Hidup), Ir. Sabar Ginting, MBA (Asisten Deputi Pengendalian (Pencemaran Manufaktur, Prasarana, Jasa Kemen-LH), dan Adrian Sym (Executive Director Alliance for Water Stewardship).
Acara ini untuk memperkenalkan panduan bagaimana menanggulangi permasalahan air dan mencari beberapa solusi lainnya serta mencapai kesepakatan bersama dalam menanggulangi permasalahan global mengenai air.
Diharapkan melalui kegiatan ini permasalahan air bersih di Indonesia dan dunia dapat segera diidentifikasi untuk mengambil langkah bagaimana cara menanggulanginya. Sehingga tidak ada lagi masyarakat yang kekurangan dan kesulitan untuk mendapatkan air bersih.
“BINUS UNIVERSITY yang saat ini sudah menjadi anggota IGCN, bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan yang juga sudah bergabung, membantu pemerintah memberikan pendidikan, pengajaran, dan kegiatan lainnya yang behubungan dengan penghematan air,” urai Wakil Rektor III BINUS UNIVERSITY, Drs. Andreas Chang, MBA.
Konferensi Rio+20 merupakan Konferensi PBB tentang Pembangunan Berkelanjutan (The United Nations Conference on Sustainable Development). Konferensi yang akan diselenggarakan di Brasil pada 20-22 Juni 2012 ini akan membahas permasalahan dunia, seperti kemiskinan, lingkungan hidup, dan isu sosial lainnya.
Konferensi ini sekaligus merayakan 20 tahun Konferensi PBB tentang lingkungan dan pembangunan pada 1992 (1992 United Nations Conference on Environment and Development) di Rio de Janeiro serta perayaan 10 tahun Pertemuan Dunia tentang Pembangunan Berkelanjutan pada 2002 (2002 World Summit on Sustainable Development) di Johannesburg.(YD)
Comments :