Oleh Adrianto

Merupakan usaha untuk meyalin atribut-atribut dari sebuah objek, mahluk maupun linkungan sekitar dengan tujuan untuk mendapatkan kelebihan yang dimiliki oleh benda-benda tersebut. Di alam kita senantiasa melihat hewan tumbuhan mencontoh atribut-atribut hewan dan tumbuhan lain. Ada beberapa tujuan yang ingin dicapai dari Mimicry ini salah satunya adalah sebagai unsur pertahanan berupa kamuflase untuk menyembunyikan diri atau bahkan memberikan kesan deteran dengan mengambil ciri-ciri dari hewan yang lebih kuat atau mematikan. Contoh dari Mimicry ini dapat ditemukan pada belalang belalang ranting yang memiliki kulit seperti kayu maupun kupu-kupu dengan motif burung hantu.

Dalam dunia design kita juga mengenal Mimicry sebagai salah satu metode dalam perancangan. Kita mengenalnya sebagai sebuah usaha untuk menyalin atribut-atribut dari objek-objek yang sudah familiar, dari organisme maupun lingkungan untuk meningkatkan usability, ketertarikan atau fungsional terhadap objek design yang dihasilkan. Terdapat tiga jenis Mimicry dalam design, jenis tersebut adalah: Surface Mimicry, Behavioral Mimicry dan Functional Mimicry.

Dalam konteks desain grafis, Surface Mimicry memiliki kegunaan yang tinggi dalam membantu proses perancangan. Secara definisi Surface Mimicry adalah sebuah usaha mendesign permukaan sebuah design agar menyerupai objek yang dikenal oleh pemirsa dan penggunanya. Dengan meyalin kulit dari objek yang memiliki fungsi yang serupa dengan objek design yang sedang kita rancang diharapkan akan membantu menjelaskan kegunaannya. Salah satu contoh  dari Surface Mimicry ini adalah bentuk icon folder pada user interface dari windows. Folder memiliki fungsi untuk meyimpan data-data digital secara virtual dalam komputer kita, serupa dengan map atau folder fisik yang menyimpan data seperti dokuman, foto maupun diagram untuk kepentingan penggunanya.

Mimicry di alam, kupu-kupu Burung Hantu mempunyai corak pada sayapnya yang menyerupai mata burung hantu untuk menakuti predator yang mau memburunya Salah satu contoh lain mimicry di alam adalah belalang ranting kayu yang memiliki kulit yang meyerupai ranting kayu
Contoh aplikasi Mimicry di design grafis adalah icon pada user interface sebuah windos di komputer Mimicry tersebut mengambil atribut kulit untuk mengasosiasikan kesamaan fungsi dari folder/map fisik sebagai tempat menyimpan dan membawa dokumen dengan folder virtual pada software windows