Aplikasi Online untuk membantu WFH
Oleh = Mochammad Haldi Widianto
Dengan diberlakukannya pembatasan pergerakan social secara besar-besaran menuntut beberapa pekerjaan yang harus menggunakan aplikasi berbasis online untuk keperluan kerja maupun pengajaran, berikut beberapa aplikasi yang berguna dalam keadaan seperti ini:
ZOOM
Zoom adalah Sebuah layanan konferensi video berbasiskan cloud computing. Aplikasi ini mengizinkan kamu untuk bertemu dengan orang lain secara virtual, entah itu dengan panggilan video, suara, atau keduanya. Menariknya, semua percakapan via Zoom bisa direkam untuk dilihat lagi nantinya.
Aplikasi Zoom ini dinilai punya kualitas yang mumpuni. Buktinya, setengah dari perusahaan yang masuk ke Fortune 500 sudah menggunakan layanan tersebut. Bapak presiden RI Joko Widodo dan jajarannya dikabarkan juga menggunakan aplikasi tersebut untuk rapat online dengan anggota kabinet.
Microsoft Teams
Microsoft Teams adalah pengalaman yang benar-benar baru, yang menyatukan orang-orang, percakapan, konten, serta alat yang diperlukan tim agar mereka dapat berkolaborasi dengan mudah guna meraih lebih banyak hal. Microsoft Teams terintegrasi secara normal dengan aplikasi Office yang sudah tak asing lagi dan disusun dari awal di awan Office 365 yang aman dan global. Mulai hari ini, Microsoft Teams tersedia sebagai pratinjau di 181 negara dan dalam 18 bahasa untuk pelanggan komersial dengan paket Office 365 Enterprise atau Bisnis, yang diperkirakan tersedia untuk umum pada kuartal pertama tahun 2017.
Di Microsoft, berkomitmen untuk membantu orang-orang dan organisasi meraih lebih banyak hal. Mengubah produktivitas untuk dunia awan dan seluler, Microsoft Teams karena melihat kesempatan serta perubahan yang luar biasa dalam cara orang dan tim menyelesaikan pekerjaan. Struktur organisasi yang lebih datar dan Teams yang kini lebih tangkas akan membuat komunikasi dan informasi tetap mengalir dengan lancar. Dengan Microsoft Teams, ingin menciptakan lingkungan digital yang lebih terbuka agar pekerjaan mudah diakses, terintegrasi, dan dapat dilihat seluruh anggota tim sehingga setiap orang dapat terus mengetahui info terbaru.
Skype adalah sebuah program komunikasi dengan teknologi P2P (peer to peer). Program ini merupakan program bebas (dapat diunduh gratis) dan dibuat dengan tujuan penyediaan sarana komunikasi suara (voice) berkualitas tinggi yang murah berbasiskan internet untuk semua orang di berbagai belahan dunia. Pengguna Skype dapat berbicara dengan pengguna Skype lainnya dengan gratis, menghubungi telepon tradisional dengan biaya (skypeOut), menerima panggilan dari telepon tradisional (SkypeIn), dan menerima pesan suara . Teknologi skype ditemukan oleh wirausahawan Niklas Zennström dan Janus Friis, orang yang sama yang menemukan Kazaa dan Joost (P2P untuk televisi). Skype lalu berkompetisi dengan protokol terbuka VoIP yang sudah ada seperti SIP, IAX, dan H.323. Grup Skype yang dibentuk pada bulan September 2003 lalu dibeli oleh perusahaan lelang internet raksasa di Amerika e-Bay pada bulan September 2005 dan bermarkas di Luxembourg, Jerman dengan kantor-kantor di London, Inggris, Praha, Rusia dan San Jose, California, A.S.
solusi yang dikenalkan Cisco, yakni Cisco Webex. Marina Kacaribu, Country Managing Director, Cisco System Indonesia menjelaskan, Cisco Webex memungkinkan pengguna untuk bertemu secara online, berkolaborasi dan berbagi konten.
Cisco Webex memberikan terobosan besar di dalam perusahaan dengan menggunakan Webex meetings akan banyak menekan biaya Akomodasi terutama waktu.Cisco Webex merupakan alat komunikasi Video Conference berbasis interface web yang memungkinkan komunikasi berjalan dengan menggunakan perangkat personal dan mobile seperti Smartphone, PC, Laptop, Notebook, dan PC tablet selama masih ada dalam jangkauan jaringan internet.
Edmodo adalah perusahaan teknologi pendidikan yang menawarkan alat komunikasi, kolaborasi, dan pembinaan untuk guru dan sekolah K-12. Jaringan Edmodo memungkinkan guru untuk berbagi konten, mendistribusikan kuis, tugas, dan mengelola komunikasi dengan siswa, kolega, dan orang tua.
Pada tahun 2013, Edmodo dimasukkan ke dalam daftar “Aplikasi Teratas untuk Guru” oleh PC Magazine. Pada tahun yang sama, Edmodo mengakuisisi startup Root-1 dalam upaya untuk menjadi toko aplikasi untuk pendidikan. Vibhu Mittal, Co-founder dan CEO dari Root-1, menjadi CEO dari Edmodo tahun berikutnya.
Google Classroom adalah bagian dari G Suite for Education yang juga hadir dalam versi aplikasi seluler. Untuk menggunakannya, pengajar dan murid wajib memiliki akun Google agar saling terhubung. Selain itu, lantaran bagian dari G Suite, Google Classroom terikat bersama Drive, Calender, Form, Jamboard, Hangouts Meet, Docs, Sheets, Slide, termasuk Gmail. Artinya, layanan-layanan itu dapat dimanfaatkan dalam proses pembelajaran. Google Classroom memungkinkan kegiatan belajar mengajar menjadi lebih produktif dan bermakna dengan menyederhanakan tugas, meningkatkan kolaborasi, dan membina komunikasi. Pengajar dapat membuat kelas, memberikan tugas, mengirim masukan, dan melihat semuanya di satu tempat.
Baca selengkapnya di artikel “Mengenal Google Classroom: Fungsi dan Cara Menggunakannya”, https://tirto.id/eG7S
Referensi:
- https://idcloudhost.com/mengenal-aplikasi-zoom-cara-install-dan-fitur-fitur-zoom-meeting-lengkap/
- https://www.microsoft.com/id-id/microsoft-365/blog/2016/11/02/introducing-microsoft-teams-the-chat-based-workspace-in-office-365/
- https://id.wikipedia.org/wiki/Skype
- https://selular.id/2018/07/cisco-kenalkan-webex-video-conference-untuk-semua-platforn/
- https://id.wikipedia.org/wiki/Edmodo
- https://tirto.id/mengenal-google-classroom-fungsi-dan-cara-menggunakannya-eG7S
Comments :