Ini 3 Keuntungan Pemrograman Fungsional dalam Pengembangan Software

Berbagai inovasi terus dilakukan oleh pengembang (Developer) untuk mengoptimalkan pengembangan software di era digital modern saat ini. Pemrograman fungsional jadi salah satu teknik dan pendekatan yang populer serta banyak digunakan tim pengembang.

Berbeda dengan paradigma tradisional, pemrograman fungsional mengutamakan fokus pada evaluasi fungsi dan immutable data (data yang tidak dapat diubah atau kekal). Kelebihan ini memungkinkan pengembang menuliskan kode yang lebih bersih dan modular.

Apa Itu Pemrograman Fungsional?

Pemrograman fungsional atau Functional Programming adalah paradigma pemrograman deklaratif ketika seorang pengembang menerapkan fungsi murni secara berurutan untuk mengatasi dan memecahkan masalah rumit.  

Pemrograman fungsional berfokus pada hal apa yang harus segera diselesaikan dan lebih banyak menggunakan ekspresi daripada pernyataan. Dengan pemrograman fungsional, kamu sebagai pengembang akan membangun program dengan menerapkan serta menyusun fungsi.

Keuntungan Pemrograman Fungsional dalam Pengembangan Software

Penerapan pemrograman fungsional memiliki sejumlah keuntungan bagi pebisnis dan pengembang, beberapa di antaranya sebagai berikut:

1.Kode Lebih Bersih dengan Pemeliharaan yang Mudah

Pemrograman fungsional membuat pengembang fokus pada hal yang perlu dilakukan. Hal ini akan menghasilkan kode yang lebih sederhana dan mudah dipahami. Sejumlah logika kompleks dipecah menjadi deretan fungsi kecil yang nantinya dapat digunakan kembali dalam pemrograman fungsional. Cara ini memudahkan proses pengujian dan lebih mudah di-debug. 

Tidak hanya itu, kekekalan data atau data yang tidak dapat diubah akan menciptakan variabel baru pada setiap perubahan. Hal ini memastikan bahwa tidak ada efek samping yang tidak diharapkan. Kemungkinan munculnya bug akan berkurang selama pemeliharaan kode.

Pemrograman fungsional secara keseluruhan mengembangkan clean code yang mudah dipelihara. Hal ini mengarah pada produktivitas yang meningkat serta kolaborasi yang lebih baik antara tim pengembang.

2. Skalabilitas dan Performa Optimal

Pemrograman fungsional menawarkan skalabilitas dan kinerja yang memiliki peran penting serta sangat dibutuhkan bagi perangkat lunak di era digital ini. Variabel data yang kekal memudahkan program paralel serta mengurangi banyaknya perubahan dan rumitnya sinkronisasi. Pemanfaatan sumber daya hardware yang lebih baik tentunya akan berdampak pada kinerja yang meningkat dan skalabilitas.

Pemrograman fungsional juga mengadopsi konsep lazy evaluation dengan perhitungan yang dilakukan hanya saat dibutuhkan saja. Evaluasi ini meningkatkan efisiensi kode, terutama saat berhadapan dengan sejumlah data berskala besar (big data). Karakteristik pemrograman fungsional ini memungkinkan tim pengembang membangun sistem software yang scalable dan kinerja yang optimal sehingga mampu mengatasi tuntutan di era digital.

3. Mengurangi Kompleksitas dan Meningkatkan Debug

Kompleksitas adalah salah satu tantangan umum dalam pengembangan software. Pemrograman fungsional membantu mengurangi kompleksitas serta kode yang lebih mudah dipahami dengan menekankan konsep kekekalan dan fungsi murni. Hal ini akan mengurangi risiko efek samping tak terduga di antara berbagai bagian codebase. Berkurangnya kompleksitas menghasilkan kode yang lebih ringkas dan mudah diprediksi, sehingga proses debug dan pemeliharaan jauh lebih mudah.

Tidak hanya itu, struktur data yang kekal atau tidak dapat diubah juga lebih mudah diperiksa dan di-debug pada pemrograman fungsional. Sehingga pengembang dapat fokus pada pengembangan software yang lebih tangguh dan andal.

Pemrograman fungsional menawarkan sejumlah keuntungan yang signifikan di era digital. Pendekatan ini memungkinkan kamu menulis kode lebih bersih dan mudah dirawat dengan skalabilitas dan kinerja yang optimal. Selain itu, kamu juga dapat menciptakan dan mengembangkan sistem software yang lebih andal dan tangguh. 

Kamu bisa terus bereksplorasi dan mempelajari pemrograman fungsional lebih dalam bersama School of Computer Science BINUS University yang menawarkan berbagai program yang dirancang sesuai standar internasional. Fokus program yang tersedia yaitu pada pengembangan solusi perangkat lunak inovatif. Ayo, tingkatkan karier dan terus berinovasi di era digital bersama BINUS University!