By: Nana Sofiani

Mohammad Tabrani Soerjowitjitro lahir di Pamekasan, Madura, pada tanggal 10 Oktober 1904. Beliau dikenal sebagai salah satu pahlawan bahasa Indonesia   yang memperjuangkan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan dengan pengalamannya sebagai seorang  jurnalis pada harian Hindia Baru. Beliau mengasuh kolom kepentingan dengan kemudian memuat tulisannya yang berjudul “Kasihan” yang merupakan cikal bakal penggunaan nama bahasa Indonesia.

Ada catatan penting pada kongres I Sumpah Pemuda  ini, ketika  usulan menggunakan istilah bahasa Melayu sebagai bahasa persatuan. Tetapi Mohammad Thabrani yang ingin menyatukan konsep kebangsaan yang muncul dari gagasan beliau tersebut merujuk pada kondisi nyata keberagaman manusia (orang-orang Indie) yang masih bersifat kedaerahan/kesukuan dan masih mengutamakan kepentingan suku atau pun daerahnya masing-masing. Nama bahasa persatuan hendaknya bukan bahasa Melayu, tetapi bahasa Indonesia. Kalau belum ada harus dilahirkan melalui Kongres Pemuda Indonesia Pertama ini. Menurutnya, kalau tanah air dan bangsa bernama Indonesia, maka bahasa juga harus disebut bahasa Indonesia.

Perjuangan Mohammad Thabrani berbuah manis, usulannya disetujui oleh para pemuda yang hadir pada Kongres Pemuda II dilaksanakan selama dua hari pada tanggal 27 dan 28 Oktober 1928 yang dikenal dengan nama Sumpah Pemuda yang merupakan titik balik dari kelahiran bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional. Nama beliau masih dingat oleh kita semua sebagai pahlawan nasional pencetus bahasa Indonesia, maka pada tahun 2023  atas usulan Badan Bahasa, beliau diangkat sebagai pahlawan nasional.

Daftar Pustaka

Maryanto. (2 Februari 2022). Sang Penggagas Bahasa Persatuan Indonesia.Badan           Pengembangan bahasa dan Pembinaan Kementerian Pendidikan dan                        Kebudayaan, Riset dan Teknologi.             https://badanbahasa.kemdikbud.go.id/artikel-detail/2747/sang-penggagas-              bahasa-persatuan-indonesia.

Yulianti, C. (9 November 2023). Mengenal Mohammad Tabrani. Pahlawan Nasional       Penggagas Bahasa Indonesia.https://www.detik.com/edu/detikpedia/d- 7027206/mengenal-mohammad-tabrani-pahlawan-nasional-penggagas-bahasa-    indonesia.