Ketahui 7 Cara Menstabilkan Video yang di Edit di Aplikasi CapCut
Ketahui 7 Cara Menstabilkan Video yang di Edit di Aplikasi CapCut
Kamu seorang konten kreator yang membutuhkan stabilizer untuk meningkatkan kualitas video? Jika kalian gemar mengunggah konten berkualitas dengan tampilan profesional, tentu kalian harus mengetahui cara menstabilkan video di CapCut.
Apapun konten yang disuguhkan, tak jarang kamera atau gawai yang kita gunakan bergoyang saat kita berjalan, nah tentu hal ini akan membuat tampilan video jadi kurang jelas dan kurang profesional bukan? Sebagaimana kita ketahui, video yang goyang atau tidak stabil adalah salah satu pantangan bagi para konten kreator.
Sebenarnya kebanyakan gawai saat ini sudah dibekali dengan fitur stabilizer, namun banyak juga yang masih kurang maksimal. Oleh karena itulah fitur stabilizer sangat penting. Nah, untuk menghasilkan video berkualitas yang anti goyang, kamu bisa memanfaatkan CapCut.
Cara Menstabilkan Video Di CapCut dengan Cara Mudah
Aplikasi CapCut memang cukup populer belakangan ini. Apalagi bagi mereka yang hobi mengedit video. Namun, tahukah kamu jika CapCut juga memiliki fitur stabilizer? Ya, editor video CapCut saat ini sudah melengkapi aplikasinya dengan berbagai macam fitur, salah satunya fitur untuk menstabilkan video yang goyang. Bagi kamu yang suka mengedit video menggunakan komputer atau laptop, berikut cara menstabilkan video di CapCut menggunakan Windows atau Mac:
1. Unduh CapCut di Windows atau Mac
Kamu dapat mengunduh aplikasi editor video desktop CapCut. Jangan lupa mengunduh dari situs resmi CapCut untuk menghindari masuknya malware atau virus. Setelah unduhan selesai, jalankan aplikasi di perangkat Windows atau Mac di laptop atau komputer.
2. Masuk atau Daftar
Apabila sudah memiliki akun CapCut, kamu dapat langsung MASUK atau SIGN IN. Tetapi jika kamu adalah seorang pengguna baru, maka terlebih dulu kamu harus mendaftar. Kamu dapat mendaftar melalui kredensial email supaya lebih cepat. Selain kredensial email, kamu juga bisa mendaftar menggunakan akun Gmail yang sudah ada atau akun media sosial lainnya seperti TikTok dan Facebook. Tetapi, pastikan membaca syarat dan ketentuan sebelum melanjutkan.
3. Import Video
Mulailah untuk mengedit video. Kamu dapat membuat proyek baru di bagian menu editor video desktop CapCut. Caranya, Klik “Create Project” lalu pilih file video dan drag atau seret ke timeline untuk mengatur tahapan pengeditan berikutnya.
4. Stabilisasi
Selanjutnya aktifkan fitur stabilizer. Caranya klik video lalu muncul opsi pada panel sebelah kanan, pilih Video lalu gulir ke bawah. Pilih dan berikan tanda centang pada opsi “Stabilkan”. Tanda centang menandakan bahwa fitur stabilisasi telah aktif. Stabilitas dalam editor video CapCut terdiri dari berbagai opsi. Kamu dapat memilih level stabilitas yang dibutuhkan sesuai dengan tampilan video yang tengah diedit. Biasanya, banyak pengguna langsung memilih Recommended. Setelah memilih, lalu klik dan video secara otomatis akan distabilkan. Tampilan video akan tampak lebih halus serta terlihat lebih profesional.
5. Preview
Setelah proses stabilisasi selesai, preview atau pratinjau video sebelum diekspor. Putar video yang sudah distabilkan di timeline untuk melihat pratinjau hasil. Apabila hasilnya sudah cukup bagus, selanjutnya kamu tinggal mengekspor video. Caranya klik menu EXPORT atau EKSPOR yang ada di pojok kanan atas. Nantinya, tersedia pengaturan ekspor untuk format file tersebut. Video kalian pun siap digunakan.
Cara Menstabilkan Video yang Diedit di CapCut Melalui Ponsel Berbasis Android/iOS
Tak perlu khawatir jika kamu ingin mencoba menstabilkan video melalui ponsel pintar. Ya, aplikasi ini juga tersedia baik untuk ponsel berbasis Android atau iOS. Berikut langkah-langkah yang bisa kamu coba:
1. Unduh Aplikasi CapCut
Unduh aplikasi CapCut di Playstore atau Appstore. Setelah proses unduhan dan instalasi selesai, langsung buka aplikasi.
2. Masuk atau Daftar
Jangan lupa untuk login dengan akun yang sudah kamu buat. Atau jika masih belum memilikinya, kamu bisa membuat akun baru menggunakan akun email yang kamu miliki.
3. Menu New Project
Setelah mendaftar atau masuk ke aplikasi CapCut, selanjutnya cari tombol “Proyek baru”. Setelah itu, kamu bisa memilih video yang ingin di edit dari galeri yang ada di perangkat.
4. Edit Video
Setelah masuk ke PROYEK BARU, kamu bisa mengakses opsi pengeditan. Pilih opsi ini dari menu Timeline. Dalam opsi tersebut, pilih STABILKAN di fitur pengeditan. Fitur ini memudahkanmu memperbaiki rekaman video yang goyang cukup banyak.
5. Pilih Level Stabilisasi
Supaya hasilnya memuaskan, kamu dapat memilih fitur stabilisasi sesuai tingkat yang disarankan. Kamu dapat memilih fitur level tertinggi untuk hasil maksimal. Meski begitu, sesuaikan dengan kebutuhanmu. Terkadang ada konten kreator yang menginginkan videonya nampak sedikit goyang.
6. Simpan Hasil
Setelah menyesuaikan pengaturan, pilih ikon centang di bagian kanan untuk konfirmasi hasil akhir. Lalu, simpan hasil edit yang sudah selesai dibuat.
7. Ekspor Hasil Editan
Terakhir, ekspor video yang sudah melalui proses stabilisasi dan pengeditan. Caranya, pilih opsi EKSPOR lalu pilih pengaturan EKSPOR untuk memilih format file ekspor yang diinginkan. Selanjutnya pilih CONFIRM dan video telah selesai dibuat.
Jadi Pembuat Konten Andal? Gabung di Visual Communication Design BINUS @Bandung
Tertarik ingin menjadi seorang konten kreator atau video editor? Kamu bisa memperdalam keahlianmu dengan memilih BINUS @Bandung. Program studi S1 Visual Communication Design di BINUS @Bandung adalah pilihan terbaik jika kamu ingin menjadi pembuat konten andal. Kampus Bina Nusantara yang ada di Bandung telah sukses melahirkan lulusan dengan keahlian desain berbasis digital melalui teknologi tercanggih. Lulusan BINUS @Bandung terbukti memiliki daya saing tinggi secara lokal dan global di dunia komunikasi visual.
Yuk, gabung sekarang! di BINUS @Bandung.
Comments :