Langkah Jitu Persiapkan SDM di Era Metaverse oleh BINUS SEMARANG
Sampai saat ini, metaverse masih terus berkembang seiring dengan semakin majunya teknologi. Karena itu, sangat sulit mendefinisikan secara tepat apa itu era metaverse. Yang pasti, ketika semua teknologi menjadi tumbuh semakin besar, murah, dan mudah dijangkau, konsep metaverse akan segera menjadi bagian bagi semua sektor bisnis.
Memang tidak semua use case akan segera terwujud. Kita mungkin butuh waktu setidaknya satu dekade untuk melihat potensi penuh dari penggunaan VR/AR. Dan mungkin kita butuh waktu lebih lama lagi untuk bisa menyaksikan secara utuh apa yang kita saksikan di film Ready Player One.
Namun, waktu yang lama tentu bukan alasan untuk bermalas-malasan mempersiapkan diri dan generasi penerus untuk siap memaksimalkan metaverse. Bagi kamu yang masih duduk di bangku sekolah, ini adalah waktu yang tepat untuk mempersiapkan diri menjadi generasi metaverse potensial masa depan. Simak beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mempersiapkan diri menyambut metaverse!
Tingkatkan Literasi Seputar Metaverse
Seperti yang sudah disinggung di awal artikel, sampai saat ini masih banyak hal tentang metaverse yang terus dipelajari dan dikembangkan. Kamu bisa mempersiapkan diri menyambut era metaverse dengan membaca artikel yang tepat, mengikuti kursus online, atau berdiskusi dengan orang yang memiliki kapabilitas di bidang metaverse.
Siapa saja yang ingin menjadi bagian dari metaverse, tentu perlu membiasakan diri dengan berbagai hal yang berhubungan dengan dunia virtual baru ini, bukan?
Ketahui Potensi Apa Saja yang Ada di Metaverse
Mempersiapkan diri menjadi sumber daya yang kompeten di era metaverse berarti mempersiapkan diri untuk segala potensi yang ada di metaverse. Saat ini, banyak perusahaan besar yang mulai berinvestasi untuk mengembangkan metaverse.
Salah satu yang terdepan adalah Meta (dulu Facebook) yang berkomitmen menginvestasikan dana sampai $10 miliar pada tahun 2021 dan mempekerjakan 10.000 insinyur selama 5 tahun ke depan untuk membuat lebih banyak kemajuan dalam proyek metaverse.
Pada kuartal kedua 2021, CEO Unity, John Riccitiello mengatakan bahwa perusahaan mereka memberikan dukungan penuh untuk pembentukan metaverse. Hanya beberapa bulan setelahnya, Unity membeli Weta Digital seharga $1,625 miliar dan mengklaim bahwa langkah ini akan membantu mereka membangun metaverse sendiri. Microsoft juga baru-baru ini mengakuisisi Activision senilah $68,7 miliar untuk tujuan yang sama.
Jika banyak perusahaan besar rela menggelontorkan dana yang tak sedikit di awal era metaverse ini, bisa dipastikan akan banyak perusahaan yang lebih kecil akan melakukan langkah serupa. Artinya, peluang kerja terkait metaverse juga akan semakin besar.
Pilih Lembaga Pendidikan yang Memberikan Dukungan pada Metaverse
Langkah dalam mempersiapkan SDM agar siap menghadapi era metaverse tentu saja harus dimulai dari lingkungan pendidikan. Sekolah dan kampus dengan dukungan teknologi, kurikulum dan tenaga pengajar yang melek akan metaverse tentu akan menghasilkan alumni dengan kompetensi mumpuni di bidang ini.
Kalau kamu ingin menjadi salah satu sumber daya manusia yang siap memasuki era metaverse, maka BINUS adalah pilihan yang paling tepat. Sesuai dengan visi sebagai perguruan tinggi kelas dunia, BINUS selalu berusaha untuk menyesuaikan kurikulum dengan perkembangan zaman.
Langkah BINUS UNIVERSITY dalam mendukung metaverse salah satunya dibuktikan dengan kolaborasi strategis yang dilakukan dengan PT WIR Asia Tbk, perusahaan pengembang teknologi berbasis AR/VR dalam negeri. Kerja sama ini diharapkan dapat membantu BINUS menghasilkan lulusan yang unggul dalam bidang teknologi, khususnya metaverse.
Untuk kamu yang tinggal di Semarang dan sekitarnya, BINUS menyambutmu untuk bergabung di BINUS SCHOOL dan BINUS @Semarang. Bersama BINUS, mari menjadi SDM terbaik untuk menyongsong era metaverse!
Comments :