Dalam bisnis, kita mengenal pilar-pilar utama bisnis yaitu marketing (pemasaran), finance (keuangan), dan operations (operasional/produksi). Ketiganya memiliki fungsi yang berbeda dan saling berkaitan satu sama lain. Namun, sebuah bisnis atau organisasi tidak akan bisa menjalankan fungsi operasional maupun keuangan jika kegiatan marketing tidak dapat berjalan dengan efektif. Mengapa demikian? Perlu diketahui bahwa kegiatan pemasaran merupakan salah satu cara yang digunakan perusahaan atau organisasi yang bertujuan untuk mengenalkan nilai produk, mengajak, membujuk, serta mengingatkan konsumen terhadap sebuah produk atau brand. Jika kita berhasil mengenalkan produk atau brand kepada konsumen, kemudian konsumen aware terhadap produk atau brand tersebut, maka akan muncul perilaku konsumen baik itu minat sampai memutuskan untuk mengkonsumsi produk atau brand secara berulang. Jika hal itu terjadi, maka kegiatan operasional dan keuangan akan dapat beroperasi secara efektif pula.

            Membahas tentang kegiatan pemasaran, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum menentukan media komunikasi yang efekif untuk digunakan. Selain menggunakan strategi pemasaran 4P (product, price, place, dan promotion), kita dapat menggunakan strategi pemasaran lain dengan mengaplikasikan 4W 1H, yaitu:

  1. Tentukan, siapa yang akan menjadi target pasar kita? Seperti apakah model komunikasi yang sesuai dengan target pasar kita?
  2. WHERE. Dimana attention focus dari target pasar kita? Kalau target kita adalah pelajar atau mahasiswa, misalnya, dimana mereka biasanya memusatkan perhatian terhadap suatu informasi? Media apa yang biasa digunakan atau dijangkau oleh target pasar Anda? Contoh: radio, media sosial, lokasi hang out, komunitas yang sering dijangkau, dll.
  3. Apa yang akan Anda kenalkan? Topik atau case apa yang sedang menjadi perhatian atau fokus mereka? Apakah produk/jasa dari brand kalian bisa membahas atau menyelesaikan topik itu?
  4. WHY. Apa alasan yang membuat konsumen mau menggunakan produk/jasa dari brand yang Anda buat? Mengapa harus produk/jasa Anda?
  5. Bagian ini adalah poin terakhir untuk menentukan bagaimana agar komunikasi yang akan Anda pilih bisa secara efektif menjawab pertanyaan W sebelumnya. Apakah harus menggunakan media iklan secara konvensional, atau di kombinasi dengan iklan di media sosial maupun media cetak, dsb.

4W 1H akan membantu Anda dalam menentukan media komunikasi yang efektif dan tepat sasaran jika pertanyaan 4W mampu ditentukan secara tepat. Media komunikasi yang tepat dan efektif dapat membantu meringankan biaya pemasaran. Jadi, sudahkah Anda menerapkan strategi 4W 1H dalam bisnis Anda?

Referensi:

Philip Kotler. (2018). Principles of Marketing. 17. Pearson Education Limited. Harlow. ISBN: 9781292220178