#37 – David Carson, Peselancar hebat dunia yang jatuh cinta dengan desain
David Carson
Lahir pada 8 September 1955 (umur 65 tahun) Di Corpus Christi, Texas, Amerika Serikat
David Carson adalah seorang desainer grafis dan art director yang berasal dari Amerika. Dia dikenal dengan gaya desain dan typografi yang unik dan inovatif. Pekerjaannya sebagai art director pada majalah Ray Gun menghasilkan gaya desain layout majalahnya yang experimental dan estetis dengan gaya ‘grunge’ yang populer pada era kontemporer.
David Carson pertama kali memasuki dunia desain pada tahun 1980 pada kelas desain grafis di University of Arizona selama 2 minggu. Carson tidak pernah mendalami ilmu tentang desain secara formal, sehingga dia mendaftar sebagai desainer grafis di majalah Transworld Skateboarding alih- alih untuk berlatih desain grafis.
Pada tahun 1995, Carson membuka studio desain miliknya dengan nama David Carson Design di New York, dan desainnya yang unik menarik banyak klien di Amerika. Dalam 3 tahun setelahnya, Carson sudah pernah mengerjakan desain dari beberapa klien terkenal, seperti Pepsi, Ray Ban, Nike, Microsoft, dan perusahaan besar lainnya.
Karya-karyanya telah menjadi suatu nuansa baru bagi dunia desain grafis, dan Carson telah mendapatkan berbagai penghargaan dalam perjalanan karirnya. AIGA (The American Institute of Graphic Arts) memberikan sebutan ‘our biggest star’ untuk Carson. Dalam cover story majalah desain internasional CASA, Carson juga disebut sebagai ‘the Most Famous Graphic Designer in the World’.
Beberapa karya David Carson
*ditulis bersama dengan Jonatan Danny Mulyadi – Binusian 2024
Comments :