Fotografi: Dalam Seni Dan Desain
Fotografi merupakan ilmu atau pengetahuan terkait foto, penciptaan maupun prinsip di dalamnya. Manusia sejak mampu menangkap cahaya dalam ruang gelap dan merubahnya menjadi gambar, fotografi terus mengalami kemajuan terutama dalam teknologi penciptaannya. Alat pencipta foto yang semula besar dan dimiliki kalangan tertentu sekarang dapat dimiliki semua orang dan hanya berukuran telapak tangan orang dewasa. Fotografi yang merupakan karya visual merupakan media dalam berkomunikasi secara visual atau non-verbal. Melalui sebuah gambar, informasi disampaikan.
Dalam penciptaan karya fotografi, dengan menggunakan Teknik, prinsip dan strategi tertentu yang digunakan untuk menyampaikan pesan atau informasi melalui foto. Hal seperti ini digunakan dalam komunikasi visual. Fotografi merupakan wadah untuk menyampaikan informasi atau pesan sehingga selain menggunakan prinsip dan Teknik secara estetika fotografi juga terdapat strategi untuk menyampaikan pesan. Hal ini tetapi berbeda tipis, tentunya sebuah foto yang lebih menonjolkan Teknik juga jarang tidak menyampaikan pesan, justru Teknik yang rumit adalah strategi menyampaikan pesan seperti dalam foto studio atau foto dengan post-edit.
Foto yang diambil secara mentah dan dipamerkan tanpa editing biasanya cenderung untuk kebutuhan seni yang menonjolkan keindahan dan kedalaman Teknik sedangkan foto manipulasi biasanya digunakan untuk menyampaikan pesan dimana Teknik tidak terlalu banyak dibicarakan yang penting adalah pesan yang disampaikan apakah terlihat jelas atau tidak. Perbedaan inilah yang menyebabkan adanya fotografi dalam seni dan dalam desain untuk komunikasi visual.
Comments :