Skill Data Scientist
Data science adalah bidang ilmu yang merupakan gabungan antara matematika, statistika, dan computer science. Seseorang yang bergerak di dalam bidang data science disebut data scientist. Atau bisa disebut pula data scientist adalah pekerjaan dalam bentuk penggabungan ilmu komputer (pemrograman), statistik, dan matematika yang bertujuan untuk mengumpulkan, menafsirkan, dan menganalisis kumpulan data besar yang terstruktur dan tidak terstruktur. Skill yang harus dimiliki oleh data scientist dibagi menjadi 2 bagian, yaitu hard skill dan soft skill. Hard skill adalah keterampilan yang bisa dipelajari dan terukur, sedangkan soft skill adalah kemampuan yang dibutuhkan oleh pekerjaan apapun.
Adapun hard skill yang harus dimiliki oleh seorang data scientist adalah:
- Statistika dan peluang
- Pemrograman
- Data wrangling
- Database management
- Data storytelling
- Bisnis
- Tools untuk data scientist
Sedangkan soft skill yang harus dimiliki oleh seorang data scientist adalah:
- Mau belajar
- Komunikasi
- Kerja sama
Comments :