7 Jenis Ilustrasi dalam Desain Grafis Berdasarkan Tampilannya
Pic by Freepik
Berdasarkan dari tampilannya, ilustrasi desain grafis dibedakan menjadi beberapa jenis. Apa saja? Temukan jawabannya dalam artikel berikut.
Dalam dunia desain grafis kita mengenal istilah ilustrasi. Ilustrasi berasal dari kata “ilustrare” yang artinya menerangkan dan menjelaskan. Secara terminologi, ilustrasi diartikan sebagai gambar yang memiliki fungsi untuk menerangkan suatu peristiwa atau kondisi.
Kesimpulannya, ilustrasi merupakan bentuk interpretasi visual suatu teks yang sering ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Beberapa orang mungkin kesulitan mengingat teks, namun biasanya ingatan mereka lebih tajam ketika berhadapan dengan gambar. Oleh sebab itu, ilustrasi sering digunakan untuk memperjelas suatu informasi atau pesan yang ingin disampaikan. Ilustrasi seringkali divariasikan agar pesan yang disampaikan bisa dengan mudah tersampaikan. Selain itu, ilustrasi desain grafis juga bisa mengisi kekosongan tata letak atau layout.
Beberapa Jenis Ilustrasi dalam Dunia Desain Grafis Berdasarkan Tampilannya
Sebagaimana disebutkan di atas, ilustrasi berperan sebagai interpretasi visual teks, konsep ataupun proses tertentu. Ilustrasi juga bisa disebut sebagai esensi dari ide, pemikiran dan konsep yang ingin dikomunikasikan oleh gambar. Berdasarkan dari tampilannya, ilustrasi desain grafis dibedakan menjadi beberapa jenis, di antaranya adalah:
1. Ilustrasi Naturalis
Gambar ilustrasi ini memiliki warna dan bentuk yang sama persis dengan keadaan sebenarnya tanpa penambahan atau pengurangan pada bentuk yang diilustrasikan.
Contohnya gambar ilustrasi pantai, maka ilustrasi yang dibuat tentu sesuai dengan keadaan pantai tersebut. Apakah pantai tersebut bersih atau kotor, ataukah pantai tersebut digunakan sebagai pelabuhan ataukah digunakan untuk hal lain, ataukah pantai tersebut diilustrasikan ketika sunrise atau sunset.
2. Ilustrasi Dekoratif
Ilustrasi dekoratif berfungsi sebagai penghias. Bentuknya bisa saja dilebih-lebihkan atau bisa pula disederhanakan. Atau bisa pula disesuaikan dengan style atau gaya tertentu. Gambar ilustrasi ini seringkali menggunakan motif seperti benda-benda alami, tumbuhan, binatang, geometris, figuratif hingga motif kreasi.
Gambar ilustrasi dekoratif sering ditemukan di berbagai macam media mulai dari tekstil atau kain hingga penghias interior ruangan baik di rumah atau kantor.
3. Ilustrasi kartun
Gambar ilustrasi desain grafis ini secara umum memiliki bentuk yang lucu-lucu, menarik dengan ciri khas tertentu. Ilustrasi kartun seringkali ditemukan pada buku komik, buku anak, dan buku cerita bergambar. Gambar ilustrasi kartun tidak hanya ditujukan untuk menghibur pembaca namun biasanya juga digunakan untuk mengirim pesan tersirat.
4. Ilustrasi Karikatur
Ilustrasi ini seringkali digambarkan berisi sindiran atau kritikan yang mana penggambarannya mengalami banyak penyimpangan bentuk khususnya pada proporsi tubuh. Ilustrasi ini sering ditemukan pada koran atau majalah. Kata karikatur sendiri berasal dari bahasa Italia “caricare” yang artinya memuat suatu yang melebih-lebihkan.
5. Ilustrasi Cerita Bergambar
Gambar ilustrasi selanjutnya adalah ilustrasi cerita bergambar. Ilustrasi ini adalah sebuah cerita yang menggunakan ilustrasi untuk memperjelas alurnya. Gambar yang dihadirkan ditujukan agar pembaca mampu merasakan dan melihat peristiwa dengan mengamati situasi lingkungan sekitar, tokoh ataupun suasana dalam cerita.
Ilustrasi cerita bergambar sekilas mirip dengan komik dan biasanya dilengkapi dengan teks. Ilustrasi ini biasanya terdiri dari beberapa panel dan dibuat berseri. Teknik penggambarannya dibuat dari berbagai sudut pandang yang menarik.
6. Ilustrasi Buku Pelajaran
Dalam buku pelajaran, kita sering menjumpai berbagai macam gambar yang berfungsi menerangkan sebuah peristiwa atau teks dalam bentuk gambar bagian yang sifatnya ilmiah maupun non ilmiah. Ilustrasi yang dihadirkan pun beragam, ada yang berupa bagan, gambar natural, ataupun dalam bentuk foto.
7. Ilustrasi Khayalan
Ilustrasi ini menggambarkan sesuatu yang bersifat khayalan atau abstrak. Gambar ini tercipta dari pengolahan daya cipta imajinatif dan seringkali dijumpai dalam roman, komik, dan novel.
Teknik Gambar Ilustrasi
Ada dua teknik menggambar gambar ilustrasi yaitu teknik manual dan digital. Teknik manual adalah teknik menggambar menggunakan tangan atau freehand writing. Namun saat ini sudah banyak aplikasi yang mampu mengubah gambar manual menjadi digital dengan cara memindai atau menscan. Sedangkan teknik digital adalah teknik menggambar dengan bantuan aplikasi serta software desain perangkat baik dari smartphone ataupun komputer.
Selain memahami teknik, dalam menggambar ilustrasi juga harus mengikuti prosedur agar apa yang ingin disampaikan bisa benar-benar tersampaikan pada khalayak.
- Menentukan tema gambar sesuai dengan peristiwa atau cerita yang ingin diilustrasikan
- Menentukan jenis gambar ilustrasi sesuai dengan naskahnya
- Menentukan prinsip seni rupa yang akan diterapkan pada objek gambar dan menyesuaikannya dengan komposisi, irama, proporsi, keseimbangan, juga kesatuan pada objek yang tengah dibuat
- Menggambar sketsa ilustrasi sebagai acuan yang dikembangkan menjadi ilustrasi yang sempurna
- Mengarsir lalu mewarnai objek sesuai dengan karakter cerita
Menciptakan sebuah ilustrasi bukanlah hal yang mudah. Seorang ilustrator membutuhkan ide dan pemikiran yang kreatif untuk menggabungkan berbagai macam elemen desain, mengatur gambar dan tata letaknya, memilih gambar, mengatur proporsi huruf serta memilih warna dan kalimat yang ingin digunakan. Namun tak hanya itu, teknik gambar yang digunakan oleh seorang ilustrator, bahan dan alat serta target khalayak yang ingin dicapai menjadikan penciptaan ilustrasi menjadi hal yang cukup rumit hingga layak untuk dihargai mahal.
Jika Anda tertarik untuk menjadi seorang ilustrator handal, Anda bisa mulai dari mengembangkan keterampilan artistik Anda di bidang seni. Selanjutnya dapatkan pendidikan formal dan kuasai berbagai macam alat digital. Setelah itu temukan niche Anda dan terakhir bangun portofolio.
Namun tentu saja hal tersebut tidaklah mudah. Jadi mulailah dengan mengambil pendidikan formal seperti S1 Visual Communication Design yang mampu mengembangkan dan meningkatkan kemampuan artistik di bidang seni. Dan pilihlah kampus yang benar-benar mampu mewujudkan impianmu untuk menjadi seorang ilustrator.
Comments :