Inilah 10 Universitas Terbaik Dunia Versi QS WUR 2024!
Apakah kamu berniat kuliah di luar negeri? Kuliah di luar negeri memang memiliki privilege yang berbeda jika dibandingkan dengan kuliah di dalam negeri. Apalagi jika kamu kuliah di universitas terbaik di dunia. Sudah pasti ini akan jadi privilege yang bakal tak ada saingannya. Nah, bagi kamu yang mungkin berkeinginan kuliah di luar negeri, yuk cari tahu mana saja universitas terbaik di dunia tahun 2024 ini. Siapa tahu impianmu masuk ke universitas tersebut bisa jadi kenyataan.
Berikut 10 Universitas Terbaik Dunia Versi QS WUR 2024
Bagi kamu yang memiliki rencana kuliah di luar negeri, salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah pemilihan kampus. Tahun ini QS (Quacquarelli Symonds) merilis daftar World University Rankings (WUR) tahun 2024. Dalam rilisan daftar tersebut ada 10 universitas terbaik di dunia yang kualitas pendidikannya tak perlu diragukan.
- Massachusetts Institute of Technology (MIT), Amerika Serikat
Nilai Total: 100
MIT Amerika Serikat terletak di kota Cambridge dan merupakan institusi riset swasta yang memiliki 5 kampus dengan 1 program kerjasama dengan WHOI (World Hole Oceanographic Institution). Total departemen yang dimiliki oleh MIT adalah 32 dan semuanya adalah bidang saintek.
Kampus ini didirikan oleh William Barton Rogers seorang ilmuwan yang yakin jika kompetensi profesional bisa diraih dengan pembelajaran dan penelitian yang memiliki perhatian terhadap masalah dalam dunia nyata.
Sebagai universitas terbaik dunia, banyak lulusan MIT yang terkenal dengan kesuksesannya seperti Buzz Aldrin yang berhasil menjadi orang kedua yang mendarat di bulan.
- Universitas Cambridge, Inggris
Nilai Total: 99,2
Kampus yang menjadi bagian dari Golden Triangle ini juga termasuk dalam jajaran kampus tertua di dunia. Berdiri sejak tahun 1209, Cambridge memiliki 31 college dengan banyak penawaran program pendidikan dalam berbagai bidang studi mulai dari kedokteran, teknik, seni dan humaniora serta ilmu pengetahuan alam. Kampus ini memiliki reputasi yang sangat tinggi di seluruh dunia karena keunggulannya dalam hal pendidikan dan penelitiannya.
- Universitas Oxford, Inggris
Nilai Total: 98,9
Sebagai salah satu kampus terkemuka dan tertua di Inggris, Oxford memiliki berbagai macam program pendidikan tinggi dari Phd, pascasarjana dan sarjana. Oxford memiliki sekitar 36 college dan 6 hall dimana setiap college menyediakan fasilitas belajar, dukungan akademik hingga tempat tinggal bagi para mahasiswa. Oxford juga memiliki fasilitas yang cukup lengkap mulai dari pusat penelitian, laboratorium, layanan dukungan karir dan perpustakaan.
Sebagai kampus terbaik dunia, banyak lulusannya yang sudah menjadi tokoh terkemuka dalam berbagai macam bidang mulai dari penulis, pemimpin dunia, politisi serta ilmuwan.
- Universitas Harvard, Amerika Serikat
Nilai Total: 98,3
Berada di Amerika Serikat, Harvard merupakan perguruan tinggi riset swasta yang dimiliki oleh asosiasi Ivy League. Kampus ini memiliki cukup banyak program studi mulai dari pendidikan, kedokteran, hukum, teknik, ilmu sosial, humaniora dan bisnis. Harvard juga terkenal dengan jaringan alumni global yang berpengaruh dan sangat kuat.
- Universitas Stanford, Amerika Serikat
Nilai Total: 98,1
Kampus yang berdiri sejak tahun 1885 ini menjadi salah satu kampus tertua dan terbesar di Amerika Serikat. Kampus ini dikenal sebagai inkubator bagi banyak startup dunia utamanya di Silicon Valley.
- Imperial College London, Inggris
Nilai Total: 97,8
Kampus ini termasuk dalam enam universitas elit di Inggris dan terkenal dengan program teknik, sains, kedokteran dan bisnis kelas dunia. Imperial College London juga memiliki departemen yang tergolong masih baru yakni Humaniora dan sekolah bisnis. Meski baru, kedua departemen tersebut juga telah berhasil meraih penghargaan tinggi. Kampus yang berdiri sejak 1907 ini memiliki lebih dari 8100 staff yang membuktikan bahwa kampus ini sangatlah besar.
- ETH Zurich, Swiss
Nilai Total: 93,3
Kampus ini merupakan sebuah institusi yang unggul dalam bidang matematika, ilmu alam dan juga teknik dengan program pendidikan tinggi mulai dari sarjana, pasca sarjana hingga Phd.
Kampus ini telah banyak meraih penghargaan nobel dalam bidang kimia, fisika serta kedokteran. Salah satu peraih nobel terkenal yang berasal dari kampus ini adalah Albert Einstein.
- National University of Singapore (NUS), Singapura
Nilai Total: 92,7
Kampus yang terletak di Singapura ini dikenal dengan pendekatan pembelajarannya yang fokus pada hasil dan bersifat holistik. NUS memiliki cukup banyak prodi yang dikembangkan dengan melakukan kolaborasi dengan banyak industri rekanan. Hal inilah yang membuat mahasiswanya berbeda dari lainnya karena memiliki kesiapan yang lebih matang dalam dunia kerja.
- University College London (UCL), Inggris
Nilai Total: 92,4
Kampus yang berdiri tahun 1826 ini terletak di London dan saat ini memiliki sekitar 31 afiliasi. Sebagai kampus terbesar dan bergengsi di London, UCL berhasil menghasilkan lulusan yang luar biasa spektakuler seperti Alexander Graham Bell dan Francis Crick.
UCL memiliki 11 fakultas dengan 100 lebih departemen dan lebih dari 36.000 mahasiswa dengan 13.000 diantaranya berasal dari 150 negara.
Perlu diketahui, UCL termasuk kampus sekuler pertama di Inggris. UCL hadir menawarkan dirinya kritisi atas kebijakan dari dua universitas besar lainnya (Oxford dan Cambridge) yang memiliki kualifikasi penerimaan berdasarkan ras atau agama.
- Universitas California Berkeley, Amerika Serikat
Nilai Total: 90.4
Kampus ini menjadi salah satu yang paling bergengsi di Amerika Serikat dan berlokasi di Berkeley. Berdiri sejak tahun 1868, kampus ini juga menjadi salah satu pendiri Association of American Universities yang merupakan asosiasi universitas riset.
Universitas ini memiliki lebih dari 120 program pascasarjana yang dan setiap tahunnya memberikan hampir 800 gelar doktor dan lebih dari 4000 gelar master.
Kuliah di luar negeri memang sangatlah menantang. Namun tentu membutuhkan dana yang lumayan besar bukan? Jika kesulitan dalam hal ini, kamu bisa mendaftar program beasiswa yang sesuai dengan kampus tujuanmu. Carilah informasi dan daftarkan segera.
Baca juga: Catat! Beasiswa Unggulan di Tahun 2024, Berikut Daftarnya
Universitas Bina Nusantara (BINUS) PTS Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2024
Kuliah di luar negeri memang memiliki privilege yang berbeda jika dibandingkan dengan kuliah di dalam negeri. Namun kamu bisa memperkecil jaraknya dengan memilih kampus terbaik di Indonesia yakni BINUS. Perlu diketahui, BINUS merupakan PTS terbaik di Indonesia versi QS WUR 2024 yang memiliki banyak kampus yang tersebar di Indonesia. Salah satu kampus terbaiknya adalah BINUS @Malang.
Lulusan BINUS utamanya BINUS @Malang juga banyak yang telah sukses di dunia kerja baik dalam ranah nasional maupun multinasional. Bagi kamu yang memiliki kendala finansial, BINUS @Malang menawarkan program beasiswa sebagai solusinya. Jadi jangan ragu memilih BINUS @Malang, utamanya kamu yang berada di Indonesia bagian timur! BINUS akan jadi solusimu dalam meraih impianmu.
Comments :