Jurusan Teknik Informatika: Keahlian, Pelajaran, serta Prospek Karirnya
Bukan rahasia jika jurusan kuliah Teknik Informatika menjadi salah satu jurusan terfavorit di manapun kampusnya. Bahkan dari tahun ke tahun diketahui jika peminatnya selalu meningkat. Bahkan fakultas kedokteran yang sering disebut sebagai jurusan terfavorit pun lambat laun mulai tergeser. Salah satu penyebabnya adalah perkembangan digital yang sangat pesat sehingga membuat lulusan dari jurusan ini begitu dibutuhkan di dunia kerja.
Apa itu Teknik Informatika?
Jurusan Teknik Informatika merupakan jurusan yang mempelajari teknologi terkini dalam bidang TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) dengan memanfaatkan teknologi komputer serta prinsip dan juga proses logika.
Jurusan ini akan membekali mahasiswanya dengan berbagai pengetahuan untuk mengembangkan berbagai teknologi baru yang bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Selama masa perkuliahan kamu akan dibekali dengan prinsip ilmu komputer, keterampilan merancang software, dan keterampilan untuk mengkaji pemrograman serta komputasi.
Perbedaan Jurusan Teknik Informatika dengan Teknik Komputer dan Sistem Informasi
Banyak orang kebingungan dalam membedakan jurusan Teknik Informatika, Teknik Komputer dan Sistem Informasi. Memang ada beberapa keilmuan yang sama di antara ketiganya, namun tentu saja ketiganya adalah jurusan dengan fokus yang berbeda.
- Jurusan Teknik Informatika berfokus pada pengolahan data yang melalui proses logika. Jadi jurusan ini akan menyita cukup banyak waktumu untuk mengembangkan perangkat lunak, teknologi jaringan komputer dan programming.
- Jurusan Teknik Komputer berfokus pada pengembangan perangkat keras komputer. Artinya kamu akan banyak belajar semua hal tentang komputer dan microcontroller yang merupakan otak dari komputer.
- Jurusan Sistem Informasi merupakan gabungan antara dua keilmuwan yakni ilmu komputer dan manajemen. Selain itu jurusan ini juga memiliki sifat “sosial” serta memiliki keterikatan dengan ilmu komputer.
Dalam arti yang lebih sederhana, jurusan Teknik Informatika lebih fokus pada software, Jurusan Teknik Komputer fokus pada hardware, dan Jurusan Sistem Informasi adalah penggabungan antara bidang manajemen dan teknis.
Prospek Kerja Lulusan
Salah satu alasan banyak yang memilih jurusan Teknik Informatika adalah peluang karirnya yang tak hanya luas namun juga menjanjikan. Umumnya rata-rata lulusan Teknik Informatika di gaji pada rentang 5 juta hingga 7 juta untuk fresh graduate. Dan nominal tersebut bisa mencapai dua digit sesuai dengan masa kerja, jabatan dan kebijakan perusahaan. Berikut beberapa peluang karir untuk lulusan jurusan kuliah Teknik Informatika:
- Programmer
Profesi ini memiliki tugas dan tanggung jawab untuk mengembangkan sebuah aplikasi pada perangkat seluler atau perangkat komputer menggunakan bahasa pemrograman. Seorang programmer bisa mendapatkan gaji mulai 8 juta hingga 12 juta.
Sebenarnya untuk menjadi seorang programmer kamu tak harus mengambil jurusan Teknik Informatika. Ada jurusan lain yang bisa memujudkan mimpimu menjadi programmer, Baca Juga : 10 Pilihan Jurusan Programmer di Indonesia yang Bisa Kamu Pilih.
- Data Scientist
Tugas utama dari profesi ini adalah mengubah data mentah menjadi sebuah informasi yang berharga menggunakan integrasi machine learning dan algoritma. Data ini nantinya akan digunakan pihak manajemen untuk evaluasi produk dan merencanakan strategi bisnis kedepannya.
Kini banyak perusahaan yang membutuhkan profesi ini mulai dari sektor keuangan, teknologi informasi, ritel hingga pendidikan dan gajinya mulai dari 8 hingga 11 juta untuk para junior.
- Web Developer
Seorang web developer bertugas untuk merancang sebuah web. Namun untuk menjadi seorang web developer tidaklah mudah. Kamu harus menguasai berbagai macam bidang keilmuan khususnya bahasa pemrograman. Menariknya, seorang web developer bisa bekerja secara penuh, paruh waktu bahkan freelancer dan gaji yang diperoleh juga tergolong tinggi kisaran 8 hingga 15 juta.
- Mobile Application Developer
Teknologi seluler dari waktu ke waktu terus berkembang. Perkembangan inilah yang kemudian melahirkan profesi yang dikenal dengan sebutan mobile application developer. Saat ini profesi ini banyak dibutuhkan berbagai perusahaan untuk membuat aplikasi mereka. Adapun rentang gaji seorang Mobile Application Developer mulai dari 5 hingga 15 juta perbulannya.
- System Analyst dan System Integrator
Pekerjaan sebagai system analyst memiliki tugas untuk mendesain sebuah solusi dalam arsitektur teknologi informasi. Sederhananya mereka bertugas untuk memodifikasi dan juga mengoptimalkan sistem dengan mengintegrasikan berbagai macam fitur agar lebih produktif dan efisien.
- Web Engineer atau Web Administrator
Tugas utama dari pekerjaan ini adalah menyediakan host web untuk sebuah perusahaan atau organisasi. Selain itu juga memberikan akses dan juga membuat server email untuk pengguna. Pada perusahaan besar biasanya profesi ini ditugaskan untuk membantu pengguna dalam memahami fungsi sistem yang tengah digunakan.
- Game Developer
Jika kamu adalah lulusan Teknik Informatika dan suka bermain game, maka jadikanlah ini sebagai salah satu sumber penghasilan. Game developer bekerja dengan cara membuat game untuk konsol dan komputer mulai dari konsep sampai pada tahapan eksekusi.
Beberapa tugas dan tanggung jawab dari seorang game developer yaitu pembuatan biografi karakter dan alur cerita, mendesain role-play mechanics, membuat prototipe serta mendokumentasikan proses pembuatan game. Nah, untuk bisa menjadi seorang ahli, kamu harus mampu menguasai berbagai bahasa pemrograman seperti MEL, Java, Visual Basic, dan C++.
Adapun gaji yang diperoleh perbulannya bisa berbeda-beda namun berada pada rentang 6 hingga 8 juta perbulannya.
Demikian ulasan mengenai jurusan kuliah Teknik Informatika. Selain memilih jurusan, jangan lupa mempertimbangkan kampus yang hendak kamu pilih. Pastikan memilih kampus yang telah terakreditasi A karena ini akan sangat berpengaruh di dunia kerja.
Comments :