“AHA!” Kiat sukses berinovasi!
Inovasi tentu bukan hal yang mudah untuk dilakukan. Namun, bukan berarti kita tidak bisa memulainya. Berawal dari suatu permasalahan, inovasi diharapkan menjadi sebuah solusi yang dapat memberikan nilai tambah dalam kehidupan berbisnis. Apa saja yang perlu dilakukan dan bagaimana menerapkannya? Berikut merupakan beberapa tahap dalam berinovasi.
- Search
Ini merupakan tahap awal, yaitu mengidentifikasi berbagai peluang untuk berinovasi, baik dengan menemukan teknologi baru atau merubah kebutuhan pasar. Salah satu dari peluang ini yang nantinya akan menjadi konsep dasar untuk dikembangkan dan diimplementasikan.
- Select
Tahap ini merupakan proses penentuan terhadap apa yang akan dilakukan dan mengapa melakukannya. Setelah melakukan pencarian dan menemukan beberapa peluang dalam berinovasi, kita harus menentukan peluang mana yang paling seusai dengan strategi bisnis perusahaan. Ada 3 hal yang menjadi pertimbangan dalam menentukan peluang, yaitu bagaimana kemungkinan teknologi dan peluang pasar nya, apa kompetensi khusus yang harus dimiliki, dan apakah peluang ini sesuai dengan bisnis kita secara keseluruhan.
- Implement
Tahap ini tentang mengubah ide peluang menjadi realita – tentang bagaimana kita dapat mewujudkan ide tersebut. Hal ini dapat berupa produk atau jasa baru, perubahan proses, pergantian model bisnis, dan lainnya. Dalam melakukan implementasi, ada beberapa hal yang perlu diingat. Pertama, memperoleh pengetahuan dengan memadukan pengetahuan yang baru dengan yang sudah ada, untuk mendapatkan solusi permasalahan. Kedua, melaksanakan proyek berdasarkan konsep strategis dan ide yang jelas. Ketiga, meluncurkan dan mempertahankan inovasi tersebut.
- Capture
Ini merupakan tahap terakhir dimana kita harus bisa menangkap nilai-nilai yang diperoleh dari inovasi yang telah diciptakan. Nilai-nilai ini adalah keuntungan baik dari hasil kesuksesan komersial, pangsa pasar, pengurangan biaya, atau bahkan pengubah dunia sebagai peran sosial nya.
Joe Tidd and John Bessant. (2013). Managing Innovation. 05. Wiley. ISBN: 978-1118360637.
Comments :