Prodi Visual Communication Design BINUS@MALANG Siap Lahirkan Desainer Muda Kreatif Berwawasan Global di Era Industri 4.0
Jakarta, 16 Agustus 2020 – Desain Komunikasi Visual (DKV) merupakan bidang ilmu yang mempelajari perpaduan kesenian, teknik desain, serta pemahaman akan pasar dan customer. Bidang ilmu DKV menonjolkan kreativitas yang adalah salah satu kunci utama dalam kesuksesan di Era Revolusi Industri 4.0. Pada Era Industri 4.0 ini, para desainer harus memadukan kreativitasnya dan penguasaan teknologi komunikasi. Dalam memenuhi aspek visual serta tampilan perusahaan yang kreatif, dibutuhkan tenaga-tenaga ahli yang mampu menjawab tantangan untuk memadukan estetika kesenian, pengetahuan akan perusahaan dan pasar, dan juga hal-hal teknis lainnya.
BINUS UNIVERSITY dalam mewujudnyatakan visinya untuk membina dan memberdayakan Nusantara, hadir dengan program studi (prodi) Visual Communication Design atau yang juga dikenal dengan prodi DKV di BINUS@MALANG. Prodi ini diciptakan untuk menjawab tantangan dalam menyiapkan generasi muda kreatif berwawasan global dengan mengusung nilai-nilai lokal berbasis teknologi komunikasi yang mampu menciptakan karya seni visual dan berkontribusi bagi industri kreatif, masyarakat, dan Indonesia. BINUSIAN prodi DKV BINUS@MALANG dapat memilih satu dari antara dua peminatan yang ada dalam program DKV BINUS@MALANG.
Kedua peminatan yang dapat dipilih antara lain New Media dan Creative Advertising. Peminatan New Media berfokus untuk menyiapkan lulusan yang mampu menguasai media digital dan seni berbasis teknologi untuk menyelesaikan masalah komunikasi melalui berbagai media visual. Sementara itu, peminatan Creative Advertising berfokus untuk menyiapkan lulusan menjadi praktisi periklanan masa depan yang mampu menciptakan ideide revolusioner di bidang pemasaran dan periklanan.
Dalam memaksimalkan technical dan softskill para BINUSIAN, BINUS@MALANG juga menghadirkan program-program tambahan yang dapat diikuti oleh BINUSIAN, yakni Mobility Program dan Minor Program. Mobility Program merupakan program dimana BINUSIAN dapat belajar dengan kurikulum, fasilitas, dan berbagai hal-hal lain terkait bidang akademis dan non-akademis yang sama dengan kampus BINUS yang ada di kota lain. Lalu, Minor Program adalah sebuah program dimana BINUSIAN dapat mengambil mata kuliah di luar program studinya. Program ini bertujuan untuk memperkaya wawasan para BINUSIAN agar dapat semakin unggul dalam bersaing.
Setelah lulus dari prodi DKV BINUS@MALANG, BINUSIAN dapat menempuh berbagai jenjang karier seperti Creative Consultant, Art Director, Creative in Production House, Publication Design, Illustrator, Branding, Consultant, Web Design & Developer, Animator, Concept Artist, Motion Graphic Artist, Animation Producer, Movie Director, Visual Effect Artist/Designer. Dalam menempuh pembelajaran dan karier di bidang DKV, BINUSIAN diharapakan mampu menerapkan ilmunya dengan baik, sesuai dengan perkembangan zaman tanpa melupakan nilai-nilai kearifan lokal, sekaligus mampu membina dan memberdayakan masyarakat dalam karya-karyanya.
Comments :