Tips Komunikasi Efektif dengan Aplikasi Chatting (1)
Demi memutus rantai penyebaran Covid-19 yang saat ini sedang merebaik di seluruh dunia, pemerintah mengimbau seluruh masyarakat untuk sebisa mungkin tetap berada di rumah. Kaum profesional disarankan untuk menggunakan skema work from home dan para pelajar diminta untuk study from home. Hal ini mengubah cara komunikasi yang awalnya didominasi oleh face to face menjadi mediated by technology.
Sebagian besar komunikasi yang dilakukan dengan teknologi melibatkan penggunaan smartphone atau laptop. Karena itulah kini berbagai macam aplikasi chatting seperti Line, WhatsApp, Telegram, dan WeChat menjadi sangat populer. Menurut riset, penggunaan aplikasi chatting seperti WhatsApp mengalami peningkatan sebanyak 40% secara global. Penggunanya sendiri berkisar antara usia 18 hingga 34 tahun. Tak hanya WhatsApp, penyedia layanan video conference, Zoom, juga mengalami lonjakan pengguna yang sangat signifikan. Angka partisipan dalam meeting Zoom di bulan Desember 2019 lalu adalah 10 juta user dan di pertengahan tahun ini telah menjadi 300 juta per bulan. Lonjakan ini tentu disebabkan oleh banyaknya masyarakat yang harus berdiam diri di rumah. Otomatis kegiatan bekerja dan belajar pun hampir seluruhnya dipindahkan ke ruang digital.
Meski teknologi dapat mempermudah komunikasi, terkadang muncul juga kendala dalam penyampaian pesan dengan efektif. Lalu bagaimana caranya agar kita dapat berkomunikasi dengan efektif melalui aplikasi chatting?
- Tanda Baca dan Singkatan Jelas
Biasakan untuk memakai berbagai tanda baca seperti titik dan koma dengan benar. Tanpa tanda baca, pesan yang dikirim bisa disalahpahami oleh sang penerima. Selain itu, kurangi penggunaan singkatan yang tidak lazim. Jangan biasakan diri memakai singkatan yang terlalu populer karena bisa jadi orang jadi kesulitan memahami pesan yang kita kirim.
- Tandai Pesan Penting
Ada kalanya chat room menjadi sangat penuh karena sudah tertumpuk oleh banyak diskusi lain. Ketimbang kita sendiri kesulitan dalam mencari dokumen atau informasi penting, tandailah pesan tersebut. Contohnya dalam WhatsApp terdapat fitur ‘star message’ di mana chat seseorang bisa kita beri tanda bintang. Fitur ini memudahkan kita untuk mencari ulang informasi-informasi penting.
Penulis: Raihan Amalia Yasmin (Binusian Communications 2021)
Editor: Lila Nathania, S.I.Kom., M.Litt.
Comments :