Oleh: Ida Bagus Ananta W., BINUS UNIVERSITY

Seiring berjalannya waktu, luas lahan hunian rumah tinggal semakin sempit. Hal ini disebabkan karena makin terbatasnya lahan akibat perkembangan penduduk yang makin meningkat. Banyak dampak akibat luas lahan yang sempit pada hunian, salah satunya adalah berkurangnya pencahayaan alami dalam ruang.

Dari uraian di atas, kita akan mulai berfikir, seberapa pentingkah pencahayaan alami dalam ruang?apa dampaknya jika ruangan tanpa pencahayaan alami? Berikut akan di uraikan pentingnya pencahayaan alami pada ruang.

  1. Dari segi kesehatan

Dalam sebuah penelitian yang dipublikasikan di Journal of Clinical Endocrinology & Metabolism, seperti diberitakan netdoctor, terpapar beberapa jenis lampu listrik sebelum tidur dan pada malam hari dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2, tekanan darah tinggi dan kanker.

Menurut penelitian tersebut, tubuh manusia membutuhkan cahaya yang baik pada intensitas yang tepat dan pada waktu yang tepat. Cahaya di pagi hari membantu kita bangun dan merasa waspada dan berenergi, sementara cahaya redup di malam hari memberi isyarat agar kita tertidur dan tetap tertidur. (Pencahayaan Ruangan dengan Sumber Cahaya Alami, Ciptakan Suasana Ruang yang Sehat dan Menenangkan | InteriorDesign.id, n.d.)

Selain uraian di atas, cahaya alami pada ruangan dapat mengurangi kelembaban pada ruang yang berakibat berkembangya bakteri dan jamur. Jamur-jamur yang menempel di dinding juga dapat memberi ancaman bagi kesehatan. Jamur yang tumbuh di dinding dapat menghasilkan zat beracun mikotoksin. Paparan mikotoksin dapat membuat hewan dan manusia sakit. (Bahaya Tersembunyi di Dinding Berjamur | Republika Online, n.d.). Cahaya alami mutlak diperlukan pada ruangan atau area yang sering terkena air, misalnya kamar mandi, ruang cuci dan tempat cuci di dapur.

Cahaya alami juga dibutuhkan pada ruangan yang memiliki tanaman alami. Tanaman yang ada pada ruangan akan berkembang dengan baik yang pada akhirnya akan memberikan dampak yang sehat bagi penghuni rumah.

  1. Dari Segi Interior

Cahaya alami akan masuk karena adanya bukaan atau elemen pembatas ruang yang transparan. Hal ini akan berdampak langung pada suasana ruangan, yaitu luas menjadi tamapak lebih luas. Fungsi lain dari cahaya alami dari segi interior adalah warna dan material dalam ruangan akan semakin jelas terlihat. Selain warna, tekstur pada material juga akan semakin tampak sehingga suasana ruangan semakin menarik.

Pencahayaan alami dalam ruang.
Gambar Pencahayaan dari plafon Sumber : www.hegeinfrance.com
Gambar pencahayaan alami dari plafon.
Gambar Pencahayaan dari plafon Sumber : www.eatwell101.com
  1. Dari segi Ekonomi

Fungsi utama dari pencahayaan alami adalah memberikan penerangan pada ruangan yang jika fungsi ini tidak terpenuhi maka akan digantikan oleh pencahayaan buatan. Semakin banyak pencahayaan buatan, maka biaya beban listrik akan semakin besar yang akan berdampak pada segi ekonomi.

Demikian beberapa point mengapa pencahayaan alami penting dalam ruangan, tetapi bukan berarti semakin banyak cahaya masuk maka akan semakin baik. Jumlah cahaya yang masuk harus disesuaikan kebutuhan serta fungsi dalam ruangan.


References

Bahaya Tersembunyi di Dinding Berjamur | Republika Online. (n.d.). Retrieved February 27, 2020, from https://www.republika.co.id/berita/gayahidup/travelling/14/10/31/gaya-hidup/info-sehat/17/06/28/os8n53335-bahaya-tersembunyi-di-dinding-berjamur

Pencahayaan Ruangan dengan Sumber Cahaya Alami, Ciptakan Suasana Ruang yang Sehat dan Menenangkan | InteriorDesign.id. (n.d.). Retrieved February 27, 2020, from https://interiordesign.id/pencahayaan-ruangan-dengan-sumber-cahaya-alami-serta-keuntungannya/


(Baca juga: Penerapan Beton sebagai Fasad Bangunan dan Dinding Dalam)