Visual Identity vs Brand Identity
Dalam ranah branding, visual identity memiliki makna sebagai segala bentuk identitas sebuah produk, brand, atau individu yang dapat diidentifikasi secara visual. Visual identity merupakan wajah pertama yang akan dikenali oleh masyarakat ketika sebuah brand muncul ke permukaan. Visual identity dapat berbentuk logo, warna, layout khas, arsitektur, nama , seragam, dan lain-lain. Sedangkan Brand Identity memiliki makna sebagai sebuah pesan yang diterima oleh konsumen dari sebuah produk, brand atau individu. Visual identity dan Brand Identity memiliki keterkaitan yang sangat dekat, kedua factor ini dapat muncul dan saling mempengaruhi satu sama lain.
Visual Identity mempengaruhi Brand Identity.
Dalam dunia desain terdapat beberapa kasus dimana sebuah Visual Identity memiliki pengaruh yang sungguh besar terhadap sebuah brand sehingga brand tersebut menjadi sangat mudah dikenal oleh masyarakat. Contoh kasus Visual Identity yang mempengaruhi Brand Identity banyak terjadi pada sebuah rebranding.
Pada bulan maret 2015 Gramedia melakukan rebranding pada bidang usaha mereka. Mereka merancang ulang konsep layanan mereka untuk menarik konsumen yang lebih luas. Untuk mengkomunikasikan layanan baru yang lebih baik ini Gramedia melaunching logo baru milik mereka. Dalam contoh kasus ini, logo digunakan sebuah brand untuk mengkomunikasikan kepada masyarakat bahwa sebuah produk/jasa memiliki Brand Identity yang baru. Masyarakat mengidentifikasi sebuah rebranding lewat adanya komunikasi menggunakan Brand Identity yang baru.
Brand Identity mempengaruhi Visual Identity
Sebuah brand yang telah ada sejak lama dan memiliki track record yang baik di mata konsumen akan dengan sangat mudah dikenali oleh masyarakat. Brand tersebut tidak perlu mengkomunikasikan brand mereka secara besar-besaran agar dikenal masyarakat, bahkan hanya dengan memberikan sebagian identitas yang dimiliki konsumen sudah dapat dengan mudah mengenali brand tersebut.
Mc Donald’s adalah salah satu contoh brand yang sudah berdiri lama dan memiliki konsumen yang sangat luas di seluruh dunia. Dari logo yang dimilikinya dapat dilihat bahwa Mc Donald’s mengalami penyederhanaan bentuk yang cukup signifikan dari tahun ke tahun, akan tetapi penyederhanaan bentuk ini tidak berpengaruh pada brand mereka dan konsumen masih dapat dengan mudah mengenali brand tersebut, hal ini disebabkan karena brand image/identity Mc Donald’s yang sangat kuat di benak masyarakat.
Sumber:
Pham, Van. 2014. “IMPACT OF CORPORATE VISUAL IDENTITY ON CONSUMER’S PERCEPTION OF A BRAND – The meaning of logo’s shape and colour in Finnish market”. Turku University of Applied Sciences. Finland.
https://www.thebalancesmb.com/brand-identity-and-marketing-2295442. Diakses 12 November 2018
http://www.businessdictionary.com/definition/visual-identity.html. Diakses 12 November 2018
Comments :