E-Marketing terhadap minat pembelian dan branding brand
Dengan berkembangnya teknologi secara pesat yang bisa kita rasakan ini, membuat E-marketing atau biasa kita kenal dengan pemasaran digital pun ikut berkembang. Dahulu mungkin pemasaran lewat billboard, mouth to mouth, ataupun pamflet, namun karena adanya perkembangan ini membuat pemasaran sekarang dapat dilakukan melalui media elektronik atau internet. Hal ini bisa berbentuk berbagai aktivitas seperti pemasaran konten, media sosial, email, affiliate, dan lain-lain. Adanya E-marketing ini memudahkan perusahaan, umkm untuk menarik pelanggan secara lebih efektif. Maka dari itu E-marketing menjadi alat yang penting bagi bisnis modern untuk meningkatkan citra merek dan tentunya meningkatkan penjualan. Penggunaan digital marketing yang dilakukan dengan tepat, konsisten dan menarik akan lebih memunculkan minat beli terhadap produk yang ditawarkan. Hal ini bukan hanya secara teori saja namun prakteknya pun sudah dibuktikan bahwa E-marketing membantu dalam peningkatan penjualan ataupun branding.
Seperti yang dialami oleh brand loreal dimana mereka mulai menggandeng para beauty influencer untuk bekerja sama dengan L’Oréal Indonesia sebagai bentuk dari strategi yang dilakukan. Jadi dalam studi kasus Loreal ini untuk meningkatkan lebih minat pembeli dan juga brand image, pemasarannya melibatkan pihak ketiga untuk menjadi pendukung dalam mempromosikan produk atau jasa yang biasa disebut dengan endorsement. Endorsement ini itu salah satu strategi yang paling populer dari pemasaran digital karena memberikan pengaruh yang efektif pada minat pelanggan dan juga penjualan tentu citra merek. Beauty influencer ini yang akan membuat video promosi di sosial media dari informasi promo, bagusnya produk setelah pemakaian dan lain-lain. Hal ini yang membuat pada akhirnya pelanggan menjadi FOMO atau tertarik untuk membeli. Apalagi Gen Z yang mudah tergiur untuk membeli barang atau jasa dan di masa sekarang gampang untuk membelinya bisa lewat online maupun offline. Implementasi ini menjadi salah satu faktor peningkatan pendapatan loreal dan menjadi bukti bahwa pemasaran digital ini menjadi salah satu hal yang membentuk brand terus berkembang, dimana kita bisa lihat gambar dibawah.
Jadi E-marketing yang dilakukan oleh suatu perusahaan ataupun bisnis dapat meningkatkan citra merek dan penjualan karena di masa sekarang itu melihat apa yang lagi hype di social media. Sehingga pemasaran digital ini penting untuk menarik dan supaya brand tidak tertinggal oleh perkembangan teknologi.
Referensi
https://jurnal.uinsu.ac.id/index.php/Komunikologi/article/view/9272
https://journal.stiemb.ac.id/index.php/mea/article/view/4534
https://journal.stiemb.ac.id/index.php/mea/article/download/2573/1281
https://www.marketeers.com/loreal-indonesia-perkuat-e-commerce/
https://industri.kontan.co.id/news/loral-genjot-penjualan-di-sektor-e-commerce
https://id.tradingview.com/symbols/EURONEXT-OR/financials-income-statement/?statements-period=FY
Comments :