Setelah melalui masa pandemi dan perkuliahan dilakukan full secara online, saat ini situasi telah mulai membaik. Maka dari itu, BINUS UNIVERSITY, khususnya BINUS @Bekasi mengadakan kegiatan Welcome Back to Campus B24 & B25 yang dilaksanakan pada tanggal 20 – 23 September 2022. Kegiatan Welcome Back to Campus B24 &B25 BINUS @Bekasi adalah momen yang paling ditunggu para BINUSIAN, karena bukan hanya datang kembali ke kampus namun juga berkesempatan untuk berinteraksi secara langsung dengan sesama mahasiswa, dosen, dan karyawan yang ada di BINUS @Bekasi.

Tema yang diangkat pada Welcome Back to Campus B24 &B25 BINUS @Bekasi yaitu “Menjadi Patriot Yang BEKEN: Remembering The Battle of Karawang – Bekasi”. Dimana BEKEN penjabaran dari Benar – Benar KEREN dan KEREN memiliki makna Kreatif, Energik, Responsif, dan Nyata. Tema tersebut juga mengenai semangat Patriotisme yang dilandasi ciri khas dari Kota Bekasi. Kota Bekasi dulu adalah salah satu titik pusat perjuangan Republik Indonesia dan oleh karena itu semangat ini diangkat bagaimana para Binusian menjadi patriot masa depan khususnya di kampus BINUS @Bekasi.

Welcome Back to Campus B24 &B25 BINUS @Bekasi menghadirkan kegiatan yang sangat beragam seperti Exhibition (Booth, Fun Games, Performance) dan Session (Seminar, Talkshow). Dan pada kegiatan ini tidak lupa seluruh Binusian tetap mengedepankan protokol kesehatan yang berlaku. Semoga dengan adanya kegiatan Welcome Back to Campus B24 &B25 BINUS @Bekasi seluruh Binusian akan mendapatkan pengalaman yang menyenangkan dan mewujudkan BINUS @Bekasi menjadi kampus yang asyik.