
Skripsi Multidisiplin merupakan skripsi yang dapat dijalani oleh Mahasiswa yang berasal dari Program/Program Studi yang berbeda yang dilaksanakan berdasarkan penelitian serta pengembangan produk digital seperti simulasi, alat ukur, model dan lainnya.
Skripsi Multidisiplin adalah skripsi yang dilakukan bersama secara kelompok yang beranggotakan lebih dari 1 Program/Program Studi dan maksimal 3 Program/Program Studi. Skripsi dilaksanakan secara non kelas dan dibimbing oleh Dosen Pembimbing sejumlah Program/Program Studi di kelompok tersebut.
Teman kelompok tergantung kesediaan dari pendaftar pada topik yang dipilih.
IPK minimal 2.00, tetapi jika skripsi diambil bersamaan dengan Enrichment Program maka syarat IPK mengikuti ketentuan dari Program/ Program Studi masing-masing.
Bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan penulisan skripsi lebih awal dapat mengumpulkan soft cover lebih cepat dari jadwal yang telah ditentukan, sehingga dapat lebih awal mengikuti sidang skripsi, proses yudisium.