Pengalaman Study Abroad ke Korea: Duksung Women’s University

Hai! nama aku Gladys Kinsy Victoria, Binusian 2024, Jurusan Public Relations, BINUS @Malang. Sejak awal aku tertarik untuk mengambil student exchange atau study abroad program sebagai enrichment program aku untuk memperluas wawasan dan koneksi internasional aku. Di semester 6 ini, aku memilih track study abroad dan diterima di Duksung Women’s University Seoul, Korea Selatan dengan beasiswa penuh dari pemerintah Korea Selatan termasuk tuition fee, airfares atau tiket pesawat pergi-pulang (PP), monthly stipend, health insurance, dan settlement expenses yang mensupport saya di Korea Selatan.

Proses perkuliahan disini menggunakan Bahasa Inggris dengan professor yang berasal dari berbagai negara: Amerika, Inggris, German, dan Korea Selatan. Disini aku bisa mengambil mata kuliah yang aku inginkan karena adanya free elective program seperti kelas Advertising, Career Development, English for Global Tourism, Voice of Influence, dan TED English. Selain itu, aku juga mengambil kelas Korean Language for Foreigners untuk menambah wawasan mengenai bahasa dan budaya Korea Selatan.

Proses pembelajaran di Korea Selatan berlangsung selama 5 hari (Senin-Jumat) dalam seminggu, sehingga biasanya pada hari Sabtu saya dapat mengeksplor kota Seoul bersama teman-teman. Sedangkan, pada hari Minggu aku juga mengerjakan pre-thesis agar bisa lulus lebih awal dari jurusan Public Relations di BINUS. Aku juga mendaftar volunteer sebagai teaching assistant pada Global Lounge yang bertugas menyusun acara untuk mempertemukan mahasiswa Korea Selatan dan internasional sehingga dapat saling berinteraksi.

Terimakasih BINUS karena sejak awal proses pendaftaran hingga seleksi aku selalu didampingi dan dipantau oleh tim International Office yang sangat membantu proses study abroad ini. Bisa dibilang pengalaman ini sangat berharga dan menyenangankan buat aku selama menjadi mahasiswa Public Relations.

Penulis:

Gladys Kinsy Victoria