Memviralkan Pantai Malang Selatan melalui Strategi Digital Marketing (2)

Gabriella Sagita Putri

Kabupaten Malang yang dikenal sebagai kabupaten seribu pantai tentu memiliki banyak variasi pantai yang begitu mempesona para penggemar wisata pantai. Tidak hanya indah secara pemandangan nya saja, namun beberapa pantai di Kabupaten Malang juga memiliki potensi yang apik sebagai spot untuk olahraga air. Tidak heran jika ada beberapa aktivitas event olahraga yang diselenggarakan di beberapa pantai yang ada di Malang selatan.

Dari kegiatan webinar dari program studi Public Relations, Binus malang, ketua komunitas Pokdarwis dari kecamatan Tirtoyudo menyatakan bahwa pantai-pantai yang berada dalam kecamatan Tirtoyudo seperti pantai Banyu anjlok, pantai Bowele, pantai Lenggoksono merupakan pantai yang sering dijadikan objek wisata sekaligus tuan rumah untuk beberapa kegiatan sport tourism di kabupaten Malang.

Untuk mempromosikan objek wisata yang ada di suatu wilayah tentu membutuhkan strategi komunikasi pemasaran yang terintegrasi baik secara digital maupun non digital. Penyelenggaraan suatu aktivitas event di suatu objek wisata juga merupakan bagian dari branding yang dilakukan untuk mempromosikan objek wisata. Namun perencaan dan eksekusi suatu event juga membutuhkan strategi komunikasi yang tepat. Penggunaan beberapa platform digital sangat mempengaruhi exposure dari event tersebut, seperti adanya instagram yang dikelola oleh pengelola objek wisata tentu dapat dijadikan medium untuk mempromosikan event.

Beberapa event yang sudah pernah berjalan seperti Malang Beach Festival yang berpusat di pantai Wedi Awu untuk kegiatan surfing, kemudian Malang Beach Run yang berpusat di pantai Nganteb merupakan event yang bisa lebih dimaksimalkan aktivitas branding nya melalui platform media sosial seperti instagram.

Lalu bagaimana memanfaatkan fitur instagram untuk sebagai platform promosi event objek wisata? Dan bagaimana pesan yang menarik calon wisatawan agar mereka tertarik untuk dating saat event di beberapa pantai di Malang ? (bersambung)

Gabriella Sagita Putri