Meraih Mimpi di Jurusan Ilmu Komunikasi Binus Malang

Siapa yang bercita-cita bekerja di dunia entertainment, menjadi content creator ataupun bisa terjun ke media? Semua pekerjaan tersebut dapat diwujudkan dengan belajar di jurusan Ilmu Komunikasi. Di mata anak-anak gen Z, jurusan Ilmu Komunikasi dianggap sebagai pilihan jurusan yang menarik. Hal iniĀ  dikarenakan seringkali materi yang diajarkan selama kuliah sangat relate dengan kehidupan sehari-hari. Kita tidak hanya mempelajari tentang teori komunikasi semata, namun banyak soft skill seperti pengembangan kemampuan public speaking, meneliti hubungan manusia di masyarakat, aplikasi teori di bidang komunikasi, kerjasama politik dan masih banyak lagi. Jadi belajar di jurusan komunikasi itu tidak hanya bisa mendapatkan banyak ilmu yang bermanfaat, tetapi juga bisa merasakan pengalaman menyenangkan dan seru-seruan bersama mahasiswa dan dosen-dosen yang relatif muda dan kompeten di bidangnya.

Selama belajar jurusan Ilmu Komunikasi di Binus Malang, selalu ada banyak kegiatan seru untuk dipelajari. Class Activity sangat beragam dan berbeda di setiap Mata Kuliah, seperti group discussion yang membahas topik up to date, membuat film, menulis artikel jurnal, praktek akting (presenter, reporter), fotografi, kameramen, ataupun podcast. Selain itu kita bisa berkolaborasi bersama dengan teman-teman untuk menambah wawasan ketika sedang bertukar ide, gagasan dan pola pikir kritis.

Apalagi di lingkungan Binus Malang sudah didukung dengan fasilitas yang lengkap, memadai dan mengikuti perkembangan teknologi. Sebagai mahasiswa pasti akan betah untuk menimba ilmu disini. Contohnya, Lab Mac, Content Production Laboratory, Smart Class dan lain-lain. Selain itu karya yang sudah kalian buat selama di kelas baik individu atau kelompok juga dapat dijadikan sebagai bahan CV untuk magang nantinya. Oleh karena itu, Universitas Binus Malang merupakan tempat terbaik dan berkualitas yang cocok untuk menyiapkan pendidikan bagi masa depan para mahasiswanya.

Semua bagian dari proses pembelajaran ini nantinya akan menjadi bekal ketika kita hendak memasuki dunia kerja. Kalian tidak perlu khawatir karena semua dosen di kampus Binus Malang sangatlah ramah dan siap membimbing mahasiswanya untuk mencapai kapasitas maksimal dalam dirinya. Dukungan dan wadah yang tepat dari Binus Malang akan mampu membawa ke jalan menuju kesuksesan. Tunggu apalagi, mari bergabung dengan keluarga besar Binus Malang dan raih impianmu di jurusan Ilmu Komunikasi.

Estherin Vania Holly – Ilmu Komunikasi

Estherin Vania Holly