Mini Class Communication: Dronalism

Drone sudah menjadi teknologi yang bisa dijangkau oleh berbagai kalangan. Penggunaan drone kini bukan lagi pada keperluan industri besar belaka. Film maker, dokumentarian, fotografer jurnalis, fotografer wedding, serta production house ramai menggunakan drone untuk mendapatkan footage yang tidak pernah dibayangkan sebelumnya.

Untuk itu, Prodi Ilmu Komunikasi menyelenggarakan Mini Class Communication: Dronalism, dengan pemateri Frederik Masri Gasa. Kelas ini merupakan kelas gratis yang membantu mahasiswa dalam hal practical skill. Selain itu, kelas ini adalah upaya untuk menumbuhkan semangat belajar di kampus Binus @Malang pasca pandemi.

Kelas Mini ini memuat penyampaian materi secara singkat, dan selebihnya mahasiswa praktik menerbangkan Drone melalui latihan dasar, yang meliputi pengenalan fitur, pengenalan remote, ketahanan baterei, pengenalan GPS, pengenalan sinyal, serta fitur-fitur lainnya.

Yuk Binusian Ilkom gabung dengan Mini Class Communication ini, karena jumlah pesertanya terbatas ya. Kelasnya start di awal bulan Februari 2023 ya. Info detail terkait jadwal kelas akan disampaikan melalui group angkatan.

Semangat!

Photo by Dose Media on Unsplash
Radityo Widiatmojo