Pengaruh Konten pada Akun TikTok @williesalim terhadap Audiens Generasi Alpha
Gen Alpha adalah istilah untuk menggambarkan anak-anak yang lahir pada tahun 2010 hingga 2025. Generasi ini lahir pada era digital dan terpapar langsung dengan pengetahuan teknologi canggih. Oleh karena itu Gen Alpha juga biasa disebut dengan generasi digital. Disamping dampak positif pengetahuan teknologi yang mudah diserap anak-anak ini, ada beberapa hal negatif dari era digital yang menyerang generasi alpha ini salah satunya adalah paparan informasi dan budaya yang mempengaruhi pikiran dan gaya hidup.
Salah satu influencer dengan akun tiktok @williesalim terkenal di kalangan gen Alpha dengan konten berbaginya yang diharapkan dapat mengajak audiens untuk berbagi kepada sesama yang kekurangan. Di satu sisi kita melihat bahwa konten ini tidak mungkin memiliki pengaruh buruk tetapi pada kenyataannya, ku banyak audiens yang menunjukkan kecenderungan untuk berharap diberi dibanding untuk memberi. Dampak ini dapat dilihat dari komentar yang ada pada setiap konten berbagi @williesalim.
Contoh nyata lain ditemukan pada cuplikan video YouTube berjudul CHIGA KE PASAR MALEM BKT DUREN SAWIT!! pada akun Brandon Kent. Di menit 16 hingga 19 Brandon Kent bersama rekannya berbincang dengan anak-anak kecil yang mengaku fans Willie Salim. Dari perbincangan tersebut, mereka mengaku telah follow dan like di akun @williesalim dengan harapan diberi hadiah berbentuk uang atau barang yang mereka inginkan. Dampak buruk tersebut ofsemakin terlihat ketika Brandon Kent memberi nasihat bahwa mereka harus bekerja keras tetapi anak-anak tersebut terlihat tidak setuju dan meragukan nasihat tersebut.
Sebagai generasi yang tumbuh di era digital, Gen Alpha membutuhkan bimbingan yang tepat agar dapat memanfaatkan teknologi secara bijak agar dapat menyaring segala informasi dan budaya yang mereka terima di media sosial. Orang tua, pendidik, dan masyarakat perlu bekerja sama untuk memberikan edukasi literasi digital sejak dini dan menanamkan nilai-nilai kemandirian serta tanggung jawab. Mari kita jadikan ruang digital sebagai lingkungan yang mendukung tumbuh kembang anak dengan positif, dimulai dari tindakan kita hari ini.
Comments :